Sukses

Ada Hip Hop dan Pokemon di Album Terbaru Muse

Muse ingin mencoba musik hip hop di album terbarunya serta menjajal teknis gim Pokemon Go di dlaam turnya.

Liputan6.com, Jakarta - Usai merilis album Drones pada tahun lalu, kini Muse sudah membicarakan album baru yang sedang mereka siapkan. Dilansir dari NME, mereka berencana akan mengubah arah musik mereka di album terbaru nanti.

Muse (Foto : Triplem)

Sebelumnya Muse sempat mengutarakan niatnya bahwa mereka ingin mengeksplor sound akustik ke dalam album terbarunya nanti. Tapi sepertinya mereka berubah pikiran karena sang vokalis Matt Bellamy mengungkapkan bahwa mereka akan menjajal area musik hip hop.

"Saya ingin sekali mencoba membuat sebuah album hip hop. Saya rasa saya akan mulai mencoba nge-rap di album kedelapan kami berikutnya," ungkap Matt Bellamy.

Belum diketahui apakah pernyataan dari vokalis Muse itu adalah bercanda atau bukan.

Muse (Foto: zort.ru)

Pelantun "Starlight" itu juga membeberkan rencana tur dunia dari Muse yang akan dijalaninya. Tur itu nantinya direncanakan akan menggunakan augmented reality ala gim Pokemon Go.

"Kami sedang membicarakan tentang augmented reality. Seperti Pokemon, menggunakan ponsel, karena jaman sekarang kamu datang ke sebuah konser dan semua orang punya ponsel untuk merekam dan mengambil foto. Memanfaatkan itu semua akan bisa jadi sesuatu yang keren," tutur Matt.