Sukses

Ajak Anak Coba Permainan Ini, Ayu Ting Ting Menjerit Ketakutan

Di sela kesibukannya yang padat, Ayu Ting Ting tidak lupa menyempatkan waktu untuk Bilqis.

Liputan6.com, Jakarta - Sejak bercerai dari Henry Baskoro Hendarso alias Enji pada 2014 silam, Ayu Ting Ting resmi menjanda. Ia pun harus membesarkan putri semata wayangnya, Bilqis Khumairah Razak, seorang diri.

Meski begitu, Ayu tidak merasa terbebani. Pelantun "Alamat Palsu" itu justru menganggap kesendiriannya sebagai momen untuk membuat dirinya dan sang buah hati semakin erat.

 Ayu Ting Ting bersama sang putri, Bilqis Khumairah Razak. [Foto: Herman Zakharia/Liputan6.com]

Di sela kesibukannya yang padat, Ayu Ting Ting tidak lupa menyempatkan waktu untuk Bilqis. Seperti mengantarnya ke sekolah atau mengajaknya ke tempat-tempat bermain.

Seperti yang dilakukannya Selasa (8/11/2016) kemarin. Bersama sang ibu, Umi Kalsum, pedangdut 24 tahun itu membawa Bilqis ke salah satu tempat bermain.

Ayu pun mengajak Bilqis mencoba wahana perosotan. Lucunya, Ayu Ting Ting malah berteriak histeris sementara Bilqis yang duduk di pangkuannya malah tetap tenang.

"Ini bunda yg lebai.....maafin bunda nak hahahhahahahhahaha...... #takutsumpah #bilqiskagetbundateriak," ujar Ayu Ting Ting di Instagram.

 Ayu Ting Ting, Umi Kalsum dan Bilqis [foto: instagram]

Menurut pengakuan Umi Kulsum, putri sulungnya itu memang sejak kecil takut dengan ketinggian. Dan ketakutan itu terbawa hingga dewasa.

"Pagii semuanya semangat y Bunda @ayutingting92 Bukan lebay tpi memang penakut dari dlu sma ketinggian hahaha buat iqis takut naik m bunda teriak2 hehe," cerita ibunda Ayu Ting Ting sambil memperlihatkan video anak dan cucunya bermain perosotan.

 

Ini bunda yg lebai.....maafin bunda nak hahahhahahahhahaha...... 😂😁 #takutsumpah #bilqiskagetbundateriak

A video posted by Ayu Tingting (@ayutingting92) on