Sukses

Tetap Cantik di Usia 50, Pola Hidup Paramitha Rusady Tak Sehat

Paramitha Rusady ternyata mengalami susah tidur alias insomnia.

Liputan6.com, Jakarta Kecantikan wajah Paramitha Rusady seakan tak lekang oleh waktu. Bagaimana tidak, di usianya yang telah setengah abad, aura kecantikannya masih terpancar nyata.

Tentu banyak pihak yang bertanya, apa rahasia di balik wajah cantik janda satu anak tersebut. Banyak pula yang menebak-nebak tentang pola hidup sehat yang selalu dijalani kekasih Hans de Kreker ini dari dulu hingga kini.

Paramitha Rusady dan Hans de Kreker. (Deki Prayoga/bintang.com)

Namun, ternyata kecantikan Paramitha Rusady sangat bertolak belakang dengan pola hidup yang ia jalani. Aktivitas yang padat di dunia hiburan membuat ibu satu anak itu sulit menerapkan pola hidup sehat.

"Lifestyle saya sih bertentangan dengan konsep kecantikan. Saya orang insomnia berat, enggak tentu tidurnya. Ibarat tubuh saya sudah tidak tahu kapan saya harus tidur," ujar Paramitha Rusady, saat ditemui di kawasan Pangeran Antasari, Jakarta Selatan, Senin (21/11/2016).

Paramitha Rusady (Liputan6.com/Herman Zakharia)

Perempuan yang telah dua kali menikah tersebut merasa kecantikan justru lebih banyak terpancar dari dalam diri seseorang. "Yang sejati itu datang dari dalam, inner beauty," ungkap Paramitha Rusady, yang pernah menikah dengan Gunawan dan Nenad Bago ini.

Kecantikan dari dalam itu pun dijabarkan Paramitha Rusady dengan tegas. "Tips kecantikan dari aku tuh mengisi diri dengan ilmu, murah senyum. Saya pikir share kesuksesan dengan teman-teman itu bagian dari cinta kasih, dan itu memancarkan kecantikan," kata adik kandung Ully Sigar Rusady ini. (Rin)

Video Terkini