Sukses

James Corden Jadi Pemandu Acara Grammy Awards 2017

Pembawa acara asal Ingris, James Corden, dipastikan akan memandu berlangsungnya acara Grammy Awards 2017.

Liputan6.com, Jakarta - Menjelang ajang penghargaan musik paling bergengsi, Grammy Awards, yang akan digelar pada 12 Februari 2017, pihak penyelenggara baru saja mengumumkan bahwa James Corden akan menjadi pembawa acara Grammy Awards 2017.

Pria asal Inggris yang kini sedang naik daun berkat program Carpool Karaoke-nya itu telah dipastikan akan menjadi pembawa acara ajang akbar tersebut, seperti yang telah diberitakan NME, dilansir Rabu (23/11/2016).

James Corden di Carpool Karaoke

James Corden juga telah mengungkapkan kegembiraannya menjadi pembawa acara Grammy. Ia mengatakan "Saya sangat bangga akan memandu acara Grammy pada tahun depan. Ini adalah acara penghargaan musik terbesar dan paling bergengsi, dan saya merasa sangat beruntung akan menjadi bagian dari malam yang akan menakjubkan itu."

Artinya James Corden akan mengikuti jejal LL Cool J, Jon Stewart, Ellen DeGeneres dan lainnya, dengan menjadi pembawa acara Grammy Awards.

Pria 38 tahun itu sendiri sudah tak asing dengan memandu acara sebuah penghargaan. Sebelumnya ia pernah memandu ajang penghargaan BRIT Awards.

Grammy Awards 2016. (foto: grammy.com)

Sedangkan untuk para nominasi Grammy Awards 2017 akan diumumkan pada 6 Desember besok.

Grammy Awards mendatang juga menjadi pertama kalinya berlakunya peraturan bahwa album digital (tidak ada wujud fisik) diperbolehkan masuk ke dalam nominasi. Menandakan bahwa album-album seperti The Life of Pablo dari Kanye West dan Coloring Book dari Chance the Rapper bisa saja masuk nominasi.