Liputan6.com, Jakarta Evan Sanders akhirnya benar-benar muncul di Surga Yang Ke 2. Setelah di ending episode 215 hanya terlihat samar-samar saat mengendarai motor vespa, Evan akhirnya diperkenalkan di episode lanjutannya, yakni episode ke 216 yang tayang Kamis (24/11/2016) malam.
Di Surga Yang Ke 2, Evan Sanders memerankan tokoh dokter Sebastian atau Bastian, orang yang menemukan Sabrina (Nabila Syakieb) di muara sungai. Sabrina sebelumnya diceritakan hanyut di sungai setelah dibuang Vani (Angel Karamoy) yang menculiknya saat Sabrina usai melahirkan.
Bastian sendiri dideskripsikan sebagai dokter baik hati, tampan, tapi jomblo meski banyak pasien yang menyukainya. Tak hanya itu, Bastian juga diceritakan sebagai anak pemilik rumah sakit dimana Sabrina kini dirawat.
Advertisement
Baca Juga
Sementara itu, akibat benturan di kepalanya, Sabrina harus mengalami hilang ingatan atau amnesia. Ia tidak mengingat namanya, keluarganya, dan apa yang menyebabkan dirinya bisa hanyut di sungai. Untungnya karena kebaikan Bastian, Sabrina tak perlu memikirkan biaya rumah sakit. Bastian yang menanggung semua biaya kesembuhan Sabrina.
Meski peran yang dimainkan sepertinya akan diplot sebagai orang yang akan menjalin hubungan baru dengan Sabrina atau orang ketiga dalam hubungan Sabrina-Doni (Miller Khan), tak lantas membuat penggemar membenci Evan Sanders.
Hadirnya Evan sebagai Bastian justru mendulang komentar positif dari penggemar setia Surga Yang Ke 2. Seperti terlihat di kolom komentar akun Instagram Amanah Surga Productions yang memproduksi sinetron ini. Dari ratusan komentar, sebagian besar memberi kesan baik buat karakternya.
Banyak penggemar yang bahkan malah mendukung Sabrina kelak bisa bersama Bastian ketimbang kembali pada suaminya, Doni. Baru muncul 1 episode saja, Bastian sudah jadi karakter baru kesayangan pemirsa.
Akankah kehadiran Bastian benar-benar akan menggantikan posisi Doni? Lantas, sampai kapan Sabrina dikisahkan bakal lupa ingatan? Saksikan terus kelanjutan cerita sinetron Surga Yang Ke 2, setiap hari mulai pukul 21.30 WIB, hanya di SCTV 'Selalu Teristimewa'.