Sukses

Tampak Sehat, Ini Penyakit Serius yang Dialami Shah Rukh Khan

Penyakit tersebut sudah dialami Shah Rukh Khan sejak tujuh tahun lalu.

Liputan6.com, Mumbai - Shah Rukh Khan mungkin selama ini terlihat sehat dan tak memiliki masalah penyakit serius. Namun yang terjadi justru sebaliknya, Shahrukh Khan sejak tujuh tahun lalu punya penyakit serius dan beberapa kali telah menjalani operasi.

Ya, Shah Rukh Khan sejak tujuh tahun lalu punya masalah serius pada lututnya. Cedera tersebut didapat aktor 51 tahun itu ketika menjalani syuting sebuah film. Saking seriusnya cedera tersebut, Shah Rukh Khan sampai harus menjalani beberapa kali operasi untuk penyembuhan.

Shahrukh Khan mengenakan pelindung di lututnya, ketika promo untuk film Dear Zindagi. (Foto: Bollywoodlife.com)

Namun sayangnya, hingga saat ini, kondisi lutut Shah Rukh Khan belum juga membaik. Bahkan dokter yang menangani Shahrukh Khan, Dr Sanjay Desai mengatakan akan kembali melakukan operasi untuk lutut bintang film Dear Zindagi tersebut.

"Kami telah memperlakukannya dengan obat penghilang rasa sakit dan suntikan lima bulan lalu. Namun karena cedera berulang, rasa sakit kembali memburuk. Lutut Mr Khan benar-benar rapuh dan mengembalikan kondisinya akan sulit dan membutuhkan banyak waktu," kata Dr Sanjay Desai.

Masalahnya, Shah Rukh Khan adalah aktor yang sangat sibuk di Bollywood. Dalam setahun, ia harus melakukan syuting untuk beberapa judul film. Karena kondisi itu pula, lutut Shahrukh Khan menjadi semakin bermasalah.

"Karena ia akan terus syuting, kami akan melakukan operasi arthroscopic lain pada dirinya untuk membersihkan bagian yang rusak setelah 10 bulan. Saya sudah menyarankannya untuk beristirahat," sambung Dr Sanjay Desai.

Salah satu adegan di film Dear Zindagi yang dibintangi Shahrukh Khan dan Alia Bhatt.

Sebenarnya, kondisi lutut bintang Bollywood yang sehat bisa dilihat sejak ayah tiga anak itu melakukan promo untuk film Dear Zindagi. Beberapa kali, dia terlihat mengenakan pelindung lutut.

Kondisi lutut ini sepertinya memang sulit untuk disembuhkan total. Dokter sudah menyarankan bintang film Kuch Kuch Hota Hai itu untuk banyak beristirahat. Namun banyaknya jadwal syuting membuat suami Gauri Khan itu sulit untuk menjalankan saran dokter.

Setelah selesai dengan film Dear Zindagi, Shahrukh Khan saat ini tengah menunggu rilis film Raees yang akan dilakukan pada 26 Januari 2017. Setelah itu, Shahrukh Khan juga akan disibukkan dengan dua syuting film sekaligus, yakni film garapan sutradara Imtiaz Ali dan Aanand L Rai.

Video Terkini