Sukses

Pangeran 2 Rombak Cerita, Kathy Indera Jadi Pacar Ricky Harun

Sinetron yang tayang di SCTV setiap hari pukul 18.00 WIB ini kembali merombak cerita dan susunan pemainnya.

Liputan6.com, Jakarta Ada yang berbeda pada tayangan sinetron Pangeran 2 pada hari Selasa (17/1/2016) kemarin. Sinetron yang tayang di SCTV setiap hari pukul 18.00 WIB ini kembali merombak cerita dan susunan pemainnya.

Di Pangeran 2 kini muncul tokoh baru bernama Putri yang diperankan oleh Kathy Indera. Bintang cantik yang dikenal usai membintangi sinetron Anak Jalanan ini pun sekarang didaulat jadi peran utama wanita terbaru di Pangeran 2.

Ricky Harun dan Kathy Indera (Instagram)

Masuknya nama Kathy lantas membuat peran Dinda Kirana dan Masayu Clara yang sebelumnya menjadi dua tokoh utama wanita yang memperebutkan Pangeran pun dihilangkan. Tak hanya Dinda-Masayu saja, Dimas Beck juga turut lenyap dari sinetron yang sudah melewati 107 episode tersebut.

Cerita Pangeran 2 sendiri kini memulai kisah yang benar-benar baru. Pangeran (Ricky Harun) diceritakan meninggalkan pesantren dan kembali ke rumah. Ayah Pangeran yang seorang konglomerat lalu memintanya untuk mengurus hotel.

Kathy Indera (Liputan6.com/Herman Zakharia)

Suatu hari, Pangeran bertemu dengan Putri di sebuah kafe tanpa sengaja. Putri yang baru diputuskan pacarnya yang selingkuh dengan sahabatnya, tengah mabuk dan diganggu preman. Mau tak mau, Pangeran pun menolong Putri.

Dari sini, banyak orang salah paham dan menyangka Pangeran dan Putri memiliki hubungan spesial. Mereka pun digosipkan adalah pasangan kekasih. Di sisi lain, Putri ternyata memiliki motif khusus dari kedekatannya dengan Pangeran. Ia ingin membalas dendam pada mantan pacarnya.

Sinetron Pangeran 2

Jika menyimak kisah baru Pangeran 2, cerita ini tak asing bagi pecinta drama Korea. Ceritanya mengingatkan pada drama Korea berjudul Lie to Me yang diperankan Yoon Eun Hye-Kang Ji Hwan. Meski memiliki kesamaan cerita, beragam komentar positif tetap diberikan penggemar untuk Pangeran 2.

Banyak yang mendukung perombakan cerita dan pemain Pangeran 2 kali ini. Mereka memuji cerita Pangeran 2 yang kini lebih menghibur. Sinetron ini juga jadi jauh berbeda dengan beberapa episode terakhirnya. Sebelumnya, Pangeran 2 fokus ke cerita pertarungan Pangeran dengan musuh-musuhnya yang menurut penggemar membuatnya membosankan ditonton.