Sukses

Kenakan Makeup, Istri Aming Semakin Percaya Diri

Istri Aming semakin menunjukkan sisi feminin dalam dirinya.

Liputan6.com, Jakarta - Istri Aming, Evelin Nada Anjani belakangan ini kembali menjadi sorotan publik karena perubahan dalam penampilannya. Perempuan yang kerap tampil tomboi itu kini justru memamerkan sisi feminin dalam dirinya.

Lihat saja halaman Instagram Evelin yang baru-baru ini dihiasi dengan tampilan wajahnya yang dipoles makeup. Meskipun untuk keperluan pemotretan, wajah cantik Evelin tetap terlihat jelas, lengkap dengan busana seksi yang memperlihatkan kemolekan tubuhnya.

Istri Aming, Evelin Nada Anjani [foto: instagram/ev0124]

Menurut Evelin, akhir-akhir ini dirinya memang lebih suka mengenakan makeup. "Karena aku merasa sudah mulai pantas saja (mengenakan makeup)," ujar Evelin Anjani, saat ditemui bersama Aming di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Kamis (19/1/2017).

Perempuan yang menikah dengan Aming pada 4 Juni 2016 itu pun merasa senang lantaran perubahan penampilan tersebut disambut baik oleh masyarakat. Rupanya, kolom komentar di Instagram yang dipenuhi dengan kalimat pujian membuat Evelin semakin mantap mengubah penampilannya menjadi lebih feminin.

"Alhamdulillah banyak yang mendukung, banyak yang sayang. Terus akunya juga tambah percaya diri, tambah pantas, tambah cocok, ya sudah aku nyesuain apa yang pantas aja," tambah Evelin.

Aming dan Evelyn (Adrian Putra/bintang.com)

Meski semakin digandrungi para penggemar, Evelin tetap merasa bahwa perubahan itu membutuhkan proses panjang. Ciri khas dirinya sebagai Evelin yang hampir selalu mengenakan celana tak mungkin ia hilangkan begitu saja secara tiba-tiba.

"Enggak tiba-tiba aku pakai rok mini yang gimana-gimana juga, yang enggak pantas. Style aku tetap kayak gini, cuma aku nyesuain, aku jalani, aku coba. Yang penting kan niatnya baik," tutur Evelin.

Video Terkini