Sukses

Alasan Nikita Willy Tak Mau Terbuka soal Pacar Baru

Nikita Willy mengakui dirinya kini sedang dekat dengan seseorang.

Liputan6.com, Jakarta Nikita Willy mengakui dirinya kini sedang dekat dengan seseorang. Namun dara 22 tahun itu belum mau membuka identitas pria yang dekat dengannya.

Bintang sinetron Safa dan Marwa ini mengatakan, sengaja menutup rapat-rapat kisah cintanya dengan Indra Priawan Djokosoetono, anak pengusaha transportasi Blue Bird yang disebut-sebut sebagai kekasih Nikita Willy saat ini.

Nikita Willy saat menjadi bintang di acara Dear Haters di Liputan6.com, Jakarta, Kamis (27/1). (Liputan6.com/Fatkhur Rozaq)

"Banyak hal yang nggak perlu dijawab selain tentang percintaan," ucap Nikita Willy saat mengisi program Dear Haters Liputan6.com di SCTV Tower, Jakarta Pusat, Kamis (26/1/2017).

Nikita Willy menganggap kisah asmaranya bagian dari ranah privasi. Karena itu, ia membiarkan saja masyarakat dan penggemarnya berasumsi mengenai perjalanan cintanya.

"Aku pengin orang lain tahu dengan sendirinya (soal percintaan)," Nikita Willy menguraikan.

Nikita Willy saat menjadi bintang di acara Dear Haters di Liputan6.com, Jakarta, Kamis (27/1). (Liputan6.com/Fatkhur Rozaq)

Mantan kekasih pesepakbola Diego Michiels tak khawatir jika penggemarnya sibuk mencari tahu dengan siapa dirinya memadu kasih. Apalagi, jika terus-terusan dikuntit para pewarta yang ingin mengetahui masalah tersebut.

"Semakin penasaran semkin bagus, pengin bikin orang penasaran terus," dia mengakhiri.

Video Terkini