Sukses

Sabai Morscheck Unggah Foto Bunga, Sindir Ringgo Agus Rahman?

Sabai Morscheck dan Ringgo Agus Rahman merupakan pasangan yang tak pernah memerlihatkan sisi keromantisan mereka.

Liputan6.com, Jakarta Sabai Morscheck dan Ringgo Agus merupakan pasangan yang tak pernah memerlihatkan sisi keromantisan mereka. Namun diam-diam rupanya sang istri ingin merasakan dimanja sang suami.

Sabai Morscheck pun mengunggah foto kue bolu yang sudah terpotong, serta buket bunga mawar putih dan pink. Selain itu juga ada selembar kartu ucapan.

Ringgo Agus Rahman dan Sabai Morscheck (Herman Zakharia/Liputan6.com)

Foto indah ini pun diunggah di akun Instagramnya, Senin (30/1/2017). Dan Sabai Morscheck pun menuliskan kata-kata sebagai keterangan, "Bukan, ini bukan dari suamik bisa jadi referensi buat kalian yg suka romantis valentine nanti atau sekedar hadiah kejutan buat ibu kalian karena mereka pasti seneng lho."

Apakah ini sebuah kode untuk Ringgo Agus untuk memberikan Sabai Morscheck hadiah di hari valentine? Para netizen mendesak Ringgo untuk menuruti keinginan sang istri.

"Bojo @ringgoagus itu kode keras.... Cpetan kasihh," tulis akun @dwisade. "@ringgoagus itu kode mas, km masih aja ga peka!!" lanjut akun @avrillavenia.

Sabai Morscheck beri kode hadiah kepada sang suami, Ringgo Agus? (Foto: Instagram)

Begitu pun kata akun @mellasha93, "Kode keras yaa mba @sabaidieter ayoo kang @ringgoagus sinyal cinta."

Ringgo Agus pun menjawabnya, "Iya ntar aku kasih, sate padang ok gak?"

 

 

Video Terkini