Sukses

Mengisengi Anak, Chelsea Olivia Malah Kena Tegur

Ketika Glenn Alinskie bekerja, Chelsea Olivia selalu mengirimkan foto atau video kelucuan putri mereka kepada sang suami.

Liputan6.com, Jakarta - Kehidupan Chelsea Olivia dan Glenn Alinskie berubah drastis sejak kelahiran putri pertama mereka, Nastusha Olivia Alinskie. Ketika pergi bekerja, Glenn bahkan tak betah berlama-lama di luar rumah.

 Glenn Alinskie dan Nastusha.

Apalagi sang istri kerap mengirimkan gambar atau video yang memperlihatkan tingkah lucu Nastusha. Seperti yang diunggah Glenn Alinskie ke Instagramnya, Rabu (8/2/2017).

Chelsea Olivia mengirimkan video dirinya mengisengi Nastusha dengan meletakkan mainan berbentuk ikan di antara mulut dan hidungnya. Nastusha tampak gemas lantaran tak bisa meraih mainan tersebut.

Tentu saja, tingkah menggemaskan Nastusha ini membuat Glenn Alinskie ingin cepat-cepat pulang ke rumah. "Gimana ga mau buru2 pulang kalo di kasi video seperti ini? @nastusha.olivia.alinskie," ujar suami Chelsea Olivia itu.

 

A video posted by Glenn Alinskie (@glennalinskie) on

Namun, gara-gara video ini, personel Bukan Bintang Biasa ini malah kena teguran netizen. Banyak yang menganggap Nastusha kesulitan bernapas karena mainan tersebut menutupi hidungnya.

"Jgn digituin sih. Itu anaknya susah napas. Kesiaan Nastusha," kata @realmawarplm.

"Kasian ihhh.... Itu kalopun masih bisa napas tapi pasti ga leluasa napas nya... Duhhh jailin dedek nya jangan kya gini dong... Sebagai srorang ibu ga tega liat nya.." ungkap qidhalovanya.

 Chelsea Olivia dan Nastusha

Melihat berbagai komentar dari para netizen, Chelsea Olivia pun memberikan penjelasan dan ia memastikan bahwa Nastusha masih bisa bernapas dengan baik.

"Duh yg komen kasian ga bs nafas, saya ada di sampingnya... dan ini shark ibu2 ada siripnya yg nempel di pipi jadi dia ga nutupin lubang hidung sama sekali," ungkap Chelsea Olivia.

Video Terkini