Sukses

Arti Nama Anak Putri Titian dan Junior Liem

Putri Titian dan Junior Liem memberi nama anak mereka Theodoriori Liem.

Liputan6.com, Jakarta Putri Titian dan Junior Liem sepakat memberi nama anak mereka Theodoriori Liem. Berbeda dengan pasangan selebritas yang memberi nama dengan arti dan makna mendalam, keduanya justru mengaku tak punya alasan khusus memberi nama tersebut.

"Nggak ada arti khusus, cuma aku sama suami suka saja nama itu," jelas Putri Titian di kawasan Panglima Polim, Jakarta Selatan, Senin (27/3/2017).

Junior Liem dan Putri Titian menggelar konfrensi pers terkait kelahiran anak pertama mereka di RS Asih, Jakarta. (Herman Zakharia/Liputan6.com)

Walaupun tak memiliki arti khusus, pasangan yang menikah pada 21 Mei 2016 ini berharap nama tersebut bisa memberi keberuntungan dan kebahagiaan untuk anak pertama mereka.

Kebahagiaan jelas terpancar di wajah Putri Titian dan Junior Liem berkat status baru sebagai orangtua. Kepada para pewarta, Junior Liem mengatakan kalau wajah anak berjenis kelamin laki-laki itu memiliki kemiripan dengan Putri Titian.

"Lebih mirip sama Tian karena mukanya bulat gitu. Kalau gue kan mukanya slim," jelas Junior Liem sembari tersenyum.

Saat dihubungi teman-teman wartawan pasca anaknya lahir, Junior mengatakan belum memberikan nama untuk buah cintanya bersama Putri Titian. Ia juga mengatakan, saat itu Putri masih dalam tahap pemulihan. (Instagram/riomotret)

Seperti diberitakan sebelumnya, Putri Titian melahirkan anak pertamanya dari pernikahan bersama Junior Liem di sebuah rumah sakit di Jakarta, Sabtu (25/3/2017).

Kabar bahagia itu diungkapkan Junior Liem melalui akun Instagram pribadinya. "Thankyou God for this lovely Gift. It's a boy," tulis Junior Liem disertai emoticon cium.

Â