Liputan6.com, Jakarta - Sidang kedua perceraian yang melibatkan artis Tommy Kurniawan dengan Tania Nadira digelar pada hari ini, Rabu (29/3/2017). Sidang ini beragendakan mediasi diantara keduanya.
Kuasa hukum Tania, Sandy Situngkir dan Tania Nadira tampak hadir sejak sekira pukul 09.30 WIB. Namun, hingga pukul 11.00 Tommy Kurniawan belum juga menampakkan batang hidungnya.
Advertisement
Baca Juga
"Kalau Tommy tidak hadir, sidang hari ini bisa saja langsung verstek," jelas Sandy Situngkir, pengacara Tania di Pengadilan Agama Tigaraksa, Kabupaten Tangerang, Banten, Rabu (29/3/2017) pagi.
Sang istri, Tania Nadira, juga belum memastikan kehadiran Tommy Kurniawan di sidang kali ini lantaran keduanya sudah lama tidak berkomunikasi.
"Nggak tahu deh (Tommy datang atau tidak). Belum ada komunikasi, tanya Tommy langsung saja datang atau nggak," ucap Tania.
Saat ini, persidangan cerai Tommy Kurniawan dan Tania Nadhira masih berlangsung di Pengadilan Agama Tiga Raksa. Apabila Tommy Kurniawan tidak juga hadir dalam sidang ini, sidang akan tetap dilaksanakan namun bukan dengan agenda mediasi, melainkan dengan agenda verstek (putusan tanpa kehadiran tergugat). Dengan begitu, putusan cerai bisa saja terjadi hari ini.
Tania Nadira menggugat cerai Tommy Kurniawan secara mengejutkan pada 24 Februari 2017 di Pengadilan Agama Tigaraksa, Tangerang. Sidang perdana Tommy Kurniawan dan Tania yang digelar pada 22 Maret 2017 lalu di Pengadilan Agama Tigaraksa gagal mempertemukan keduanya.