Sukses

Air Mata Gong Yoo Bercucuran dalam Acara Jumpa Penggemar

Apa yang menyebabkan Gong Yoo menangis saat jumpa penggemar.

Liputan6.com, Taiwan- Gong Yoo menggelar jumpa penggemar di Taiwan pada Sabtu (29/4/2017) lalu. Acara ini dilangsungkan selama tiga setengah jam yang dihadiri oleh ribuan penggemar. Aktor berusia 37 tahun ini sudah begitu dicintai oleh penggemar Tiongkok, sejak kemunculannya dalam drama Coffee Prince bersama Yoon Eun Hye.

Jangankan penggemar, awak media Tiongkok saja begitu antusias dengan kehadiran Gong Yoo. Dari mulai kehadiran Lee Dong Wook pada 27 April, hingga kepulangannya pada 30 April, semua tak lepas dari mata kamera.

Gong Yoo (Hancinema)

Dikutip Soompi, Senin (1/5/2017), tak cuma penggemar lokal, acara tersebut juga dihadiri oleh penggemar mancanegara. Mereka nampak antusias bahkan histeris melihat kehadiran bintang idolanya di atas panggung.

Gong Yoo memulai penampilannya dengan membawakan sebuah lagu berjudul “Myself Reflected In My Heart” yang dipopulerkan oleh Yoo Jae Ha. Dalam jumpa penggemar itu, pemeran Kim Shin dalam serial Goblin ini bercerita tentang karier, hobi, hingga kehidupan masa kecilnya.

Di sela kisahnya, ia mengungkap moto yang ia pegang teguh selama ini. “Live your dream, Hear your dream, you are my dream." Melalui kalimat tersebut, ia memotivasi penggemar yang hadir untuk terus mengejar impiannya hingga tercapai.

[Foto: Soompi]

Menjelang akhir acara, Gong Yoo menitikkan air mata saat menyaksikan video menyentuh yang dipersembahkan penggemar untuk dirinya. Bintang film Train to Busan ini lantas menundukkan kepalanya untuk menyembunyikan air matanya.

Setelah merasa lebih tenang, Gong Yoo pun menjelaskan mengapa ia menangis. "Air mata ini keluar secara refleks. Aku telah bekerja untuk waktu yang lama tanpa berhenti. Dan ini sepertinya membuat perasaanku melemah. Untuk itu aku akan menjadikan kalian sebagai sumber kekuatanku. Aku akan berusaha untuk menjadi pribadi yang lebih kuat lagi," ungkapnya.

Video Terkini