Liputan6.com, Jakarta Setelah lima tahun, akhirnya Kinaryosih kembali dikaruniai seorang bayi. Kini kehidupan rumah tangga aktris 38 tahun ini kian sempurna.
Kalau sebelumnya Kinaryosih dan sang suami, Brett Money dikaruniai seorang anak laki-laki diberi nama Steven Lee Money, kini pemain film Danur tersebut melahirkan bayi perempuan.
Advertisement
Kinaryosih melahirkan buah cinta keduanya di rumah sakit mewah, Raffles Singapura. Dalam foto yang ia unggah di akun Instagramnya, Jumat (12/5/2017) tampak bayi perempuan itu tengah digendong sang dokter.
Baca Juga
Sementara Kinaryosih berbaring di atas kasur ruang operasi ditemani sang suami, serta beberapa perawat. Keduanya begitu bahagia melihat anak mereka.
"Alhamdulillah telah lahir Anak Kami dengan Lancar dan Selamat. Ibu dan Bayi Sehat. Terima Kasih untuk semua doa - doa nya dan Terima Kasih juga untuk Dokter Joosoph Jazlan ( Dr J ) @drjj55," tulis Kinaryosih sebagai keterangan foto.
Ucapan selamat dan doa pun mengalir dari para warganet untuk Kinaryosih dan Brett Money, dan putri mereka. "Ka kinaaar selamat yaaa .. semoga menjadi anak yang sholeh dan berbakti sama orang tua @kinaryosihmoney," tulis akun @abdul_rahman_putra.
Hal senada juga diutarakan akun @ayungazzurra1, "Alhamdulillah... Selamat atas kelahiran yg kedua nya ya beb @kinaryosihmoney semoga menjadi anak yg berbakti pd orang tua..Agama..dan Allah..Aamiin."
"Selamat kakak kesayanggan semoga kelak baby nya jd anak yg berbakti pd orang tua jd kebanggan Amin," timpal akun @chelseariansy_real.