Liputan6.com, Jakarta - Selain akting, Luna Maya juga aktif berbisnis. Brand fashion Luna Habit yang dibuatnya pun mulai akrab di telinga masyarakat. Hampir semua jenis fashion tersedia di Luna Habit.
Namun, banyak orang yang mempertanyakan Luna Maya, soal busana muslim yang tak ada dalam jangkauan bisnisnya.
Advertisement
Baca Juga
"Aku sebenarnya sudah pernah keluarkan (produk busana muslim), tapi enggak terlalu jalan," ujar Luna Maya di Jakarta akhir pekan lalu.
Pemain film 30 Hari Mencari Cinta ini merasa penampilannya yang belum berhijab, menjadi salah satu alasan produk tersebut kurang diminati. Luna Maya menilai masyarakat baru akan tertarik jika dirinya sudah menutup aurat tersebut dahulu.
"Mungkin memang susah, dan aku rasa itu bukan bagianku. Orang jualan kerudung biasanya harus pakai kerudung juga biar menjual. Karena aku belum berhijab, jadi enggak aku coba lagi," ungkap mantan kekasih Ariel NOAH ini.
Saat ini Luna Maya ingin fokus pada produk busana yang bisa menjangkau semua kalangan. "Aku mau fokus di pakaian yang bisa digunakan orang berhijab atau enggak berhijab dulu. Karena mereka nanti bisa mix and match produknya," ucap Luna Maya. (Ras)‎