Sukses

Army Siap Kawal BTS di Teen Choice Awards 2017

Sukses di Billboard Music Awards 2017, BTS mengincar penghargan internasional lainnya, Teen Choice Awards.

Liputan6.com, Jakarta Bangtan Boys atau BTS baru saja menorehkan prestasi dengan membawa pulang Billboard Music Awards 2017 sebagai Top Social Artist. Padahal, Justin Bieber yang selalu memenangkan penghargaan tersebut selama tiga tahun berturut-turut.

Kerja keras penggemar setia Bangtan Boys yang disebut Army membuahkan hasil, mengantar idolanya menuju kesuksesan. Kini, Army ingin membuat BTS memenangkan Teen Choice Awards 2017.

Sebuah laporan menyebutkan, Army kembali bergerilya meraih voting terbanyak di acara tersebut, diwartakan Nate, Kamis (8/6/2017).

Padahal, nominee Teen Choice Awards 2017 belum diumumkan secara resmi. Namun Army sudah berharap BTS bisa membawa pulang penghargaan bergengsi tersebut, dilansir AllKPop.

Nominee yang dincar Army untuk BTS: musik dan koreografi. Tagar TeenChoice sempat berkuasa di Twitter menjadi trending topic.

Kehadiran Army sempat menjadi ancaman bagi kelompok penggemar artis lainnya. Army disebut sangat kompak saat memberikan dukungan kepada BTS. Hal itu sempat ramai dibicarakan di media sosial.

"Aku tak mau mengakuinya. Tapi ini kenyataan, fans BTS sangat tangguh. Mereka loyal," tulis akun vuyelwa.

Video Terkini