Liputan6.com, Jakarta Sebagai salah satu rangkaian 2017 BTS Festa, para member Bangtan Boys atau BTS buka-bukaan soal pribadi masing-masing.Â
Di bagian pertama, setiap member menulis informasi mengenai dirinya masing-masing. Mulai dari kelebihan, hobi, pengalaman, kemampuan menggunakan komputer, seberapa banyak mereka makan dan sebagainya.
Sebagai member tertua, Jin membuka pribadinya terlebih dahulu. Jin mengaku bahwa ia pernah mengonsumsi makanan delapan kali sehari. Dia sangat pintar menggunakan program League of Legend dan dia memiliki dua sertifikat. Sertifikat pertama untuk membangunkan Jungkook dan kedua memastikan Rap Monster memiliki semua yang ia punya.
Advertisement
Sementara member kedua tertua, Suga tak membuka banyak mengenai dirinya. Ia hanya mengungkapkan bahwa ia sudah bernafas selama 25 tahun, memiliki kulit yang bagus dan pandai menggunakan program Cubase di komputer.
Baca Juga
Member lainnya, J-Hope mengaku telah memiliki pengalaman tetap bersinar dan memanggil dirinya "hope" (harapan). Dia memiliki SIM, KTP dan "Sertifikat J-Hope".
Tak mau kalah dari yang lainnya, sang pentolan grup BTS juga mengungkapkan kelebihannya sebagai seorang idol. Rap Monster dengan bangga mengungkapkan bahwa ia memiliki pengalaman sebagai trensetter gaya rambut sejak debut.
Rap Monster juga mengaku bahwa memiliki kemampuan mengoperasikan semua program komputer, seperti Microsoft Word, Power Point, Cubase dan banyak lagi. Pria bernama asli Kim Nam Joon ini mengaku memiliki sertifikat juara satu olahraga dance tingkat internasional dan peringkat pertama kompetisi membuat pancake Korea.
Jimin mengaku memiliki kelebihan dan hobi yang sama yaitu bermalas-malasan. Sama seperti J-Hope, Jimin juga memiliki pengalaman bernafas selama 23 tahun sesuai dengan umurnya. Sementara program komputer yang ia kuasai adalah Minesweeper. Penari utama BTS itu memiliki sertifikat berkendara di belakang para member.
Berbeda dengan lima member sebelumnya, V BTS mengaku dapat bermain games selama 10 jam dan berhasil menciptakan lebih dari 10 lagu. Dia juga pandai dalam mengoperasikan program Overwatch di komputer dan hanya memiliki SIM. Dia juga menunjukan tahi lalatnya di mata, bibir dan mulut.
Terakhir sang member termuda Jungkook yang mengaku menjadi peringkat dua dalam mata pelajaran olahraga saat sekolah dasar. Dia juga pandai mengoperasikan Overwatch dan memiliki SIM.