Sukses

Herjunot Ali Memar-Memar demi The Doll 2

Meski ada stuntman, sejumlah adegan berbahaya dalam The Doll 2 dilakukan sendiri oleh Herjunot Ali.

Liputan6.com, Jakarta Herjunot Ali dituntut melakukan akting yang cukup ekstrem dalam film The Doll 2. Memang, tak jarang ia harus digantikan oleh stuntman untuk adegan-adegan yang cukup berbahaya.

Namun, ada pula beberapa adegan berbahaya yang dilakukan langsung oleh pria berusia 31 tahun tersebut.

"Oh iya ada. Ada beberapa adegan pakai stunt. Kalau yang adegan-adegan cuma jatuhnya sebentar dan enggak ngebahayain, terutama yang harus kelihatan mukanya itu dilakuin sendiri," kata Herjunot Ali ketika ditemui di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Selasa (14/6/2017).

"Luka-luka, sama biru-biru, keseleo-keseleo dan sebagainya udah. Kayaknya semua pemain pernah sih," lanjut Junot.

Hal ini diakui Junot sebagai pengalaman pertamanya selama bermain dalam sebuah film.

"Pengalaman pertama dan seru. Baru pertama kali juga sih action kayak gini," ujar Herjunot Ali.

Film The Doll 2 sendiri mengisahkan sebuah teror menegangkan yang dialami oleh pasangan suami istri yang diperankan oleh Herjunot Ali dan Luna Maya. Setelah putri tercintanya meninggal dunia, banyak kejadian aneh yang menimpa pasutri muda ini.

Sang istri merasa putrinya masih berada di sekitar mereka. Teror semakin menjadi-jadi setelah mereka berkonsultasi dengan paranormal melalui medium boneka Sabrina, boneka kesayangan sang putri.

The Doll 2 mulai tayang pada tanggal 20 Juli 2017 mendatang.

Â