Liputan6.com, Jakarta Bangtan Boys atau yang biasa dikenal dengan BTS memulai debut 2013 silam. Namun Bangtan Boys baru menempati posisi khusus di hati penggemar K-Pop dengan karya miliknya, termasuk "I Need You", yang rilis 29 Maret 2015. Selain itu, Bangtan Boy berhasil membawa pulang piala dari ajang penghargaan bergengsi MelOn Music Awards 2015 sebagai Best Male Dance Group.
Advertisement
Baca Juga
Bahkan, BTS membawa pulang Billboard Music Awards 2017. Demi mendapatkan piala bergengsi itu, BTS menyingkirkan sederet artis ternama dunia, mulai dari Ariana Grande hingga Justin Bieber. Sejak itu, BTS pun mulai berkibar di dunia. Penggemar BTS yang disebut Army pun merasa bangga dengan pencapaian idolanya. Mereka membuat BTS merasa beruntung memiliki Army yang selalu memberikan dukungan penuh.
Tapi tiba-tiba, Army dibuat bingung dengan kemunculan video BTS yang ada di situs porno, diwartakan KoreaPortal, Kamis (6/7/2017). Judul di situs porno tersebut pun sangat provokatif, "Cowok imut Korea melakukan hal memuaskan bersama." Setelah videonya dibuka, rupanya personel BTS hanya melakukan kegiatan bersama untuk acara televisi.
Di sebuah forum seorang Army menuliskan, "aku terkejut melihat video BTS di situs porno. Bagaimana bisa?" Setelah diselidiki, video BTS di situs porno merupakan cara orang tak bertanggung jawab yang ingin menonton tanpa bermasalah dengan hak cipta. Alhasil, video BTS itu bisa diunduh.
Hingga kini, belum ada komentar dari agensi yang mengasuh BTS, BigHit Entertainment. BTS dikabarkan masih sibuk dengan proyek penggarapan karya baru mereka yang akan rilis dalam waktu dekat.
Â
Saksikan video menarik berikut ini: