Liputan6.com, Jakarta - Film Warkop DKI Reborn Part 2 gencar melakukan promo jelang penayangannya pada 31 Agustus 2017 mendatang. Salah satunya adalah dengan membuat wraping sticker di Gedung Veteran, Jakarta. Ini merupakan sesuatu yang langka karena belum pernah ada sebelumnya.
"Jam 12 tepat siang ini, kita berada di Gedung Veteran, Jakarta. Kita sudah memasang stiker untuk yang kedua kalinya untuk keperluan promo Warkop DKI Reborn Part 2," ujar Indro Warkop saat ditemui di Plaza Semanggi, Jakarta, Senin (14/8/2017).
Advertisement
Dalam promo film Warkop DKI Reborn Part 1, pihak promosi memang juga sempat memasang wraping sticker yang sama. Pilihan ini karena Gedung Veteran dianggap strategis di antara beberapa persimpangan jalan.
Baca Juga
"Ini tempat strategis, dari timur ke barat. Selain itu kan juga ada Simpang Semanggi yang terkenal. Jadi dari berbagai sisi kita bisa lihat. Jadi sudah pas di sini, jangan di seberang sana (Polda Metro Jaya)," ujar Abimana yang memerankan Dono di film ini.
Lalu, berapa besar biaya yang dibutuhkan untuk melakukan promo film ini? "Bisa dibilang biayanya mahal. Kalau dibilang sama dengan biaya produksi, kita enggak bisa bilang juga sih. Tapi yang pasti mahal," ujar Indro Warkop.
Soal target penonton untuk film kedua ini, baik Indro Warkop, Abimana, dan Vino Bastian tak mau terbebani kesuksesan film pertama mereka. Saat ini, bagi mereka yang terpenting adalah melakukan promosi sekuat tenaga.
"Doakan saja target kita bisa tercapai. Yang pasti kita akan sekuat mungkin berusaha agar film bisa ditonton banyak orang. Kita juga akan menggapai masyarakat dari level mana pun," pungkas Abimana.
Â
Saksikan video menarik berikut ini.