Sukses

Song Joong Ki Gantikan Gong Yoo di DoTS Masih Jadi Buah Bibir

Rupanya Gong Yoo yang seharusnya memerankan karakter Kapten Yoo Si Jin di Descendants of the Sun (DoTS).

Liputan6.com, Jakarta Drama Korea Descendants of the Sun (DoTS) yang diperankan Song Joong Ki dan Song Hye Kyo menjadi fenomena baru. Alasannya, drama itu membuat penikmat drama histeris dengan jalan ceritanya yang membuai.

Kisah cinta antara kapten tentara perdamaian PBB Yoo Si Jin (Song Joong Ki) dengan dr Kang Mo Yeon (Song Hye Kyo) di tengah wilayah konflik. Penggemar pun gemas dengan perjalanan cinta mereka yang romantis tapi juga menegangkan.

Sebelum diperankan Song Joong Ki, peran Yoo Si Jin rupanya sempat jatuh ke tangan beberapa aktor ternama Korea, salah satunya Gong Yoo. Awalnya, Kim Eun Sook, penulis naskah menggambarkan pemeran kapten dimainkan aktor tegas dengan karakter kuat.

Song Joong Ki memerankan Yoo Si Jin di Descendants of the Sun (Weibo)

Sayangnya, Gong Yoo menolak tawaran itu karena jadwalnya yang sibuk, diwartakan Naver, baru-baru ini. Tak lama, Song Joong Ki pun mendapatkan peran tersebut.

Produser Lee Eung Bok mengungkapkan, ia sempat tak yakin dengan Song Joong Ki berperan sebagai Yoo Si Jin. Wajah Song Joong Ki dianggap terlalu imut. Namun Song Joong Ki akhirnya diberikan kesempatan memerankan karakter tersebut.

"Awalnya, saat kami mencari pemeran utama, Song Joong Ki tak masuk dalam daftar," ujar Lee Eung Bok yang ditayangkan di stasiun televisi Korea KBS.

"Akhirnya kami berpikir untuk menjajal Song Joong Ki sebagai Yoo Si Jin. Memang sangat berbeda dari karakter yang digambarkan penulis naskah. Tapi Song Joong Ki baru pulang wamil, membuatnya terlihat menarik karena imej tentara dalam dirinya masih kuat," tambah Lee Eung Bok.

Aksi Gong Yoo yang menawan dalam Goblin (Hancinema)

Rupanya peran Song Joong Ki menggantikan Gong Yoo itu masih menjadi pembicaraan ramai oleh warganet. Beberapa dari mereka menyebutkan, Song Joong Ki menjadi Yoo Si Jin merupakan sebuah takdir.

"Aku memang suka dengan akting Gong Yoo di film dan drama yang diperankannya. namun DoTS tanpa Song Joong Ki tampaknya tak sama lagi. Ini yang dinamakan takdir. Song Joong Ki bisa memerankan karakter Yoo Si Jin dengan gayanya sendiri," tulis Noami.

Namun ada juga yang berharap Gong Yoo yang memerankan Kapten Yoo Si Jin. Beberapa dari mereka mengatakan, sosok kapten tentara yang keras itu ada di dalam diri Gong Yoo.

"Aku bukan haters Song Joong Ki, hanya saja, wajahnya memang sangat imut. Sebenanrnya, seorang tentara itu digambarkan terlihat tegas yang memang tergambar di diri Gong Yoo," komentar Elviiz Choi.

 

Simak video menarik berikut ini: