Liputan6.com, Seoul - Siwon Super Junior telah selesai menjalankan wajib militer pada 18 Agustus 2017 lalu. Setelah bertugas selama 21 bulan, kini anak pertama dari dua bersaudara itu sudah dapat menjalankan kegiatannya di dunia hiburan.
Jika beberapa rekannya menggelar fan meeting dan konser usai menjalani wajib militer, Siwon Super Junior memilih jalur berbeda dengan rekan lainnya. Pria 31 tahun itu memilih menjadi relawan sebagai kegiatan pertamanya usai menjalani tugas negara.
Advertisement
Baca Juga
Bersama dengan rombongan UNICEF Korea, Siwon bertandang ke Vietnam untuk bergabung dalam kampanye "SMile for U". Seperti yang diketahui, Siwon Super Junior telah bergabung sebagai relawan UNICEF sejak 2010 silam.
Sebelum bertandang ke Vietnam, Siwon juga mengunggah sebuah foto bersama perwakilan UNICEF melalui akun Instagramnya.
"Aku akan berangkat ke Vietnam. Aku akan sangat berterima kasih untuk semua bantuan kalian. Aku sangat beryukur dan terima kasih, " tulis pria kelahiran 4 April 2017 itu sebagai keterangan foto yang diunggah pada Senin (21/8/2017).
"SMile for U" merupakan program untuk mengajarkan anak-anak di daerah terpencil untuk mempelajari musik. Dilansir dari KBS, Selasa (22/8/2017) Siwon Super Junior akan berada di Vietnam selama lima hari, mulai dari 21 - 25 Agustus 2017 mendatang.
Sementara itu, belum lama ini Siwon Super Junior dipastikan akan bermain drama terbaru TVN. Dalam drama tersebut, pemain Athena the Goddes of War itu akan beradu akting dengan Kang Sora.
Simak video menarik di bawah ini :