Sukses

Tambah Anak, Ustaz Solmed Ikut Program Bayi Tabung

Ustaz Solmed berencana untuk memiliki anak kedua dari pernikahannya bersama April Jasmine.

Liputan6.com, Jakarta - Ustaz Solmed dan istrinya, April Jasmine, diketahui menginginkan kehadiran anak kedua untuk melengkapi kebahagiaan pernikahan mereka. 

Saat ini keduanya tengah melakukan program bayi tabung sebagai bentuk ikhtiar dan usaha untuk memiliki anak. Proses kehamilan dengan menggunakan metode bayi tabung dipilih Ustaz Solmed dan April Jasmine atas saran dokter pribadi keduanya.

Melalui Instagram, April Jasmine membagikan momen dirinya bersama Ustaz Solmed menjalani rangkaian proses kehamilan dengan bayi tabung.

"alhamdulillah sudah selesai proses embrio transfer..mohon doanya ya semoga 2 embrio yang sudah di transfer berkembang dengan baik, menempel pada dinding rahim," tulis April Jasmine sebagai keterangan foto yang diunggahnya.

"dan semoga Allah SWT mentakdirkannya lahir ke dunia dengan sempurna, menjadi anak yg sholeh dan sholehah..aamiiin.. #morullasurvivor sy, suami dan tim @morula_ivf my cute doctor @anggiamelanie hanya mampu berusaha dan berdoa, semoga Allah SWT memberikan yang terbaik..aamiin," April Jasmine melanjutkan.

Pasangan yang sudah dikaruniai satu anak bernama Sulthan Mahmoed Qusyairi ini pun mendapat dukungan dari warganet untuk menjalani ikhtiar memiliki anak kedua dengan menggunakan proses bayi tabung.

"Amin... semoga Allah mengabulkan nya teh... manusia hanya bisa berusaha. Semuanya kehendak Allah," tulis akun @zeerosse.

"Aamiin Aamiin Aamiin Aamiin Aamiin K April Semoga dilancarkan Proses kehamilannya," akun @cintavyn08, menambahkan.

 



Video Terkini