Sukses

Mangkir Sidang Cerai, ke Mana Ibnu Jamil?‎

Pengadilan Agama Jakarta Selatan kembali menggelar sidang cerai Ibnu Jamil dan Ade Maya.

Liputan6.com, Jakarta - Pengadilan Agama Jakarta Selatan kembali menggelar sidang cerai Ibnu Jamil dan Ade Maya. Namun dalam sidang perdana ini Ibnu Jamil selaku pemohon justru mangkir sidang.

Ibnu Jamil hanya diwakilkan kuasa hukumnya, Agus Setiawan. Padahal dalam persidangan kali ini, Ade Maya tampak hadir meski tanpa didampingi pengacara.

Karena kealpaan Ibnu Jamil, majelis hakim pun terpaksa menunda agenda sidang mediasi.

"Hakim memanggil penggugat dan tergugat. Diharapkan sesuai Undang-Undang diamanatkan untuk mediasi, tetapi karena klien saya berhalangan hadir, maka mediasi pun ditunda," kata Agus Setiawan di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Kamis (14/9/2017).

Awak media pun menanyakan alasan Ibnu Jamil berhalangan hadir. Pasalnya, sebelum adanya persidangan kali ini, gugatan cerai yang dilayangkan Ade Maya pernah digugurkan majelis hakim karena kedua principal tak hadir. Lantas, ke mana Ibnu Jamil kali ini?

"Saya sudah hubungi (Ibnu Jamil). Mungkin alasan pekerjaan yang tidak bisa ditinggalkan (absen)," ujar Agus Setiawan.

"Ibnu juga enggak pesan apa-apa. Mungkin menunggu bagaimana perintah pengadilan apakah wajib hadir atau tidaknya," ia menandaskan.‎

Seperti diketahui, ini merupakan sidang cerai kedua bagi Ibnu Jamil dan Ade Maya. Sebelumnya, Ade Maya pernah menggugat cerai Ibnu Jamil pada April 2017 lalu. Namun, gugatan itu digugurkan Pengadilan Agama Jakarta Selatan, lantaran Ade Maya tak pernah menghadiri sidang.

Tak lama berselang, giliran Ibnu Jamil yang mendaftarkan permohonan talak cerainya terhadap Ade Maya pada 4 Agustus 2017. Tapi dalam sidang perdana hari ini, Ibnu Jamil tak hadir.

Ibnu Jamil menikah dengan atlet voli, Ade Maya pada 2006 lalu. Selama 11 tahun berumahtangga, Ibnu Jamil dan Ade Maya jauh dari gosip. (Ras)