Sukses

Verrell Bramasta Tinggalkan Venna Melinda, Ada Apa?

Verrell Bramasta dan Venna Melinda tiba-tiba terlihat adu mulut.

Liputan6.com, Jakarta - Rumah tangga Venna Melinda dan Ivan Fadilla mengalami perpecahan di tahun 2013 silam. Beruntung perceraian tidak membuat kedua anak mereka, Verrell Bramasta dan Athalla Naufal, terpuruk.

 Venna Melinda dan Verrell Bramasta

Keduanya justru terlihat kompak satu sama lain. Bahkan, ketika Venna Melinda memutuskan mengadopsi seorang bayi perempuan yang diberi nama Vania Athabina, keduanya menyambut antusias.

Namun, kali ini tiba-tiba Verrell Bramasta terlihat beradu mulut dengan sang mama. Cowok berusia 21 tahun itu seperti sedang menunjukkan kekecewaannya pada Venna Melinda.

"Kakak tega sama Mama? Kakak enggak inget gimana Mama ngurusin kakak dari kecil, dari bayi... Semuanya Mama yang ngurus, Kak.. Jangan gitu Kak, please.." ujar Venna Melinda sambil memegang erat tangan anaknya.

 Verrell Bramasta dan Venna Melinda (Ferry Noviandi/Liputan6.com)

"Kalau Mama terus begini.. Namanya Mama yang egois," jawab Verrell Bramasta seraya melepaskan genggaman Venna Melinda dan pergi meninggalkan sang mama begitu saja. Sementara sang adik, Athalla Naufal, hanya bisa menyaksikan dari kejauhan dengan tatapan sedih.

Adegan itu diperlihatkan Verrell Bramasta dalam sebuah video singkat yang diunggahnya ke Instagram pribadinya, Kamis (14/9/2017). Sayangnya, Verrell tidak menjelaskan lebih lanjut apa maksud dari potongan video tersebut.

 

Sebuah kisah hidup.. Suatu perubahan besar.. Sebuah persembahan, untuk seorang malaikat kecil.. Coming soon.

A post shared by Verrell Bramasta Fadilla (@bramastavrl) on

"Sebuah kisah hidup.. Suatu perubahan besar.. Sebuah persembahan, untuk seorang malaikat kecil.. Coming soon," tulis Verrell Bramasta di keterangan video mengundang tanda tanya warganet.