Sukses

Di Anak Langit, Pacar Audi Marissa Jadi Kembaran Dylan Carr?

Sinetron andalan SCTV, Anak Langit, kembali kedatangan pemain baru.

Liputan6.com, Jakarta - Sinetron andalan SCTV, Anak Langit, kembali kedatangan pemain baru. Setelah Ari Wibowo dan Mischa Chandrawinata, kali ini giliran wajah baru yang ikut mengisi daftar pemain sinetron yang sudah melewati 351 episode pada tayangan hari Minggu (24/9/2017) malam tersebut. Siapa dia?

Namanya belakangan masuk pemberitaan setelah jalinan asmaranya dengan artis cantik Audi Marissa terungkap publik. Ya, ia tak lain adalah Anthony Xie. Anthony sudah masuk deretan pemain Anak Langit dalam tiga hari terakhir. Menariknya, perannya tak hanya menambah daftar pemain saja. Namun, Anthony juga langsung memegang peran yang cukup penting di Anak Langit. Wah, jadi siapa?

Memainkan karakter bernama Tony, ia diceritakan sebagai pemuda yang suka mencuri/menjambret tas wanita di pinggir jalan. Meski terhitung jahat, Tony selalu memberikan hasil curiannya pada ibunya. Tony sendiri hanya tinggal bersama ibunya di rumah. Sejak bayi, ia sudah ditinggal ayahnya yang dikisahkan menikah lagi dengan wanita lain.

Suatu hari, Tony ingin menjambret tas Vika (Ranty Maria). Rimba (Dylan Carr) yang tengah bersama Vika, tentu saja tak tinggal diam. Keduanya pun lantas baku hantam. Saat itu, Rimba kalah. Hingga kemudian di satu malam, Rimba dikeroyok oleh para pemuda lantaran mobilnya hampir bertabrakan dengan mobil milik mereka. Tony yang kebetulan ada di jalan yang sama, langsung menolong Rimba. Rimba bingung, tapi ia berterima kasih karena sudah ditolong.

Pertemuan antara Tony-Rimba ini mengundang misteri tersendiri bagi penonton. Bukan tanpa alasan tentunya jika keduanya dikisahkan selalu bertemu tanpa sengaja. Penonton pun mulai berspekulasi, ada hubungan khusus antara Tony dengan Rimba. Dan spekulasi tersebut berujung pada sebuah foto yang muncul dalam satu episode Anak Langit.

Tony nampak terlihat memegang sebuah foto bayi. Ada dua bayi dalam foto tersebut dan salah satunya diketahui adalah Tony. Penonton langsung menebak, satu bayi lainnya tak lain adalah Rimba. Tony dan Rimba pun diduga adalah saudara kembar yang dipisahkan. Ayah Rimba, Hariman (Adipura) membawa Rimba sejak bayi, sementara Tony tetap dirawat oleh ibunya (diperankan Debby Chintya Dewi).

Benarkah dugaan penonton akan hubungan Tony-Rimba tersebut? Dan apakah Rimba akan menerima jika tahu ternyata ia benar-benar memiliki saudara kembar? Terus saksikan kisah selengkapnya dalam sinetron Anak Langit setiap hari pada pukul 20.00 WIB, hanya di SCTV 'Satu Untuk Semua'.

Video Terkini