Liputan6.com, Changwon Para penggemar Kpop di Indonesia nampaknya harus berbangga hati. Pasalnya wakil Indonesia Tiffani Afifa dan Alphiandi berhasil membawa pulang hadiah utama di acara Kpop World Festival 2017 yang diadakan di Changwon, Korea Selatan.
Namun siapa sangka, selain memiliki suara yang emas Tiffani Afifa ternyata juga berprofesi sebagai seorang dokter. Hal tersebut terungkap dalam sesi wawancara babak pre-eliminary yang disiarkan di KBS World.
Advertisement
"Sehari-hari saya bekerja sebagai dokter," ungkapnya seraya menunjukan jas putih dan stetoskop yang tergantung di kamarnya.
Baca Juga
Dalam wawancara yang berbeda, Tiffani Afifa mengungkap bahwa dirinya memang sudah lulus dari Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia pada tahun 2012 silam. Saat ini dirinya tengah melanjutkan S2 di Fakultas Kesehatan Masyarakat, Universitas Indonesia.
Usai memenangkan ajang Kpop World Festival 2017, Tiffani Afifa mengaku akan kembali melanjutkan profesi utamanya sebagai seorang dokter. "Lanjut jadi dokter, tapi kalau ada tawaran menggiurkan bisa lah dipikirkan," tuturnya, seraya terkekeh malu.
Sebelum mengikuti ajang Kpop World Festival 2017, wanita 27 tahun itu diketahui sempat mengikuti ajang pencarian bakat di salah satu televisi swasta di Indonesia. Sayang, kala itu keberuntungan belum berpihak kepada wanita bernama lengkap Tiffani Dwiarine Afifa itu.
Kpop World Festival merupakan acara tahunan yang diadakan oleh Kementerian Luar Negeri Korea Selatan bekerja sama dengan KBS dan Kementerian Budaya, Olahraga dan Pariwisata Korea Selatan. Tahun ini terdapat 12 peserta dari berbagai negara, seperti Turki, Malaysia, Singapura, Amerika, Rusia, Madagaskar, Hungaria, Peru, Kanada, India, Vietnam dan Indonesia.