Liputan6.com, Jakarta - Film Batman v Superman: Dawn of Justice arahan sutradara Zack Snyder sempat mendapat keluhan dari beberapa penggemar. Pasalnya, film superhero DC tersebut dinilai terlalu gelap dengan jalan cerita yang berat. Fans juga mengira bahwa Justice League yang juga disutradarai Snyder akan diperlakukan sama.
Namun seperti diutarakan oleh Gal Gadot, pemeran Wonder Woman di film Justice League, nantinya penonton akan mendapatkan suguhan yang lebih ringan ketimbang Batman v Superman, seperti disampaikan Comicbook.com, Selasa (3/10/2017).
Advertisement
Baca Juga
Dalam sebuah wawancara bersama Empire Magazine (melalui Bleeding Cool) Gadot serta para pemain Justice League membahas perihal film superhero DC itu. Pemeran Wonder Woman itu pun membeberkan bagaimana jadinya Justice League nanti.
"Justice League bukanlah film yang gelap atau berat. Film ini tidak memiliki bobot yang dimiliki Batman v Superman," kata Gal Gadot dalam kesempatan tersebut.
Keluarnya Zack Snyder
Zack Snyder sendiri keluar dari proyek film Justice League setelah proses syuting selesai. Kabarnya, ia tengah dalam suasana berduka setelah putrinya, Autumn Snyder, memutuskan untuk bunuh diri di usianya yang ke-20.
Alhasil, sang sutradara, Joss Whedon, menggantikan posisinya dalam proses pasca-produksi dan syuting ulang. Meskipun begitu, Gadot tetap menganggap Justice League sebagai film Zack Snyder.
"Ini adalah film Zack Snyder. Joss hanya mengerjakan syuting ulang selama beberapa pekan. Ia adalah orangnya Zack dan tahu secara pasti apa yang ia inginkan," ujar Gal Gadot.
Advertisement