Sukses

‎Latihan 8 Jam Sehari, Tubuh Nirina Zubir Kekar

Dengan bentuk tubuh yang berotot, Nirina Zubir terlihat maskulin dengan potongan rambut cepaknya.

Liputan6.com, Jakarta - Ada yang berubah dengan penampilan Nirina Zubir. Artis 37 tahun itu kini memiliki tubuh yang kekar. Beberapa bagian tangan dan perut Nirina Zubir tampak berotot.

Rupanya, perubahan itu sengaja dilakukan Nirina Zubir untuk keperluan film 5 Cowok Jagoan. Dengan bentuk tubuh yang berotot, Nirina Zubir semakin terlihat maskulin dengan potongan rambut cepaknya.

Nirina Zubir bergaya ala karakternya dalam film 5 Cowok Jagoan di Indonesia Comic Con 2017. (Rizky Aditya Saputra)

"Ini proses menguruskan badan dan ototnya juga. Ini sudah beberapa bulan lalu enggak berotot. Banyak hal yang aku pelajarin, dua bulan shape up dapat otot dan segala macam. Dikasih tantangannya cuma dua bulan, akhirnya berhasil keluar (otot)," kata Nirina Zubir di acara peluncuran trailer dan poster film 5 Cowok Jagoan di JCC, Senayan, Jakarta Pusat, Sabtu (28/10/2017).

Tak mudah bagi Nirina Zubir mendapatkan hasil tubuh yang berotot. Selain harus melakukan olahraga teratur, istri Ernest Cokelat ini juga wajib menjaga pola makannya. "Dalam proses pembentukan badan, beratnya tuh di lokasi syuting ada banyak makanannya. Ditambah lagi, jam-jam tertentu ada mie instan dan gorengan. Menolaknya tuh berat banget, tapi untungnya bisa menahan diri sih ya," ujar Nirina Zubir.

 

 

2 dari 2 halaman

Delapan Jam Sehari

Para pemain 5 Cowok Jagoan di Indonesia Comic Con 2017. (Rizky Aditya Saputra)

"Perut terbentuk begini tuh perlu kerja keras delapan jam (latihan) dalam sehari. Belum lagi dua bulan enggak makan makanan bertepung. Duh, berat banget tapi pas lihat hasilnya puas," imbuhnya.

Pengorbanan Nirina Zubir belum selesai. Ia juga wajib melakoni berbagai adegan action yang menguras fisik. Dalam beberapa adegan, Nirina Zubir bahkan harus rela babak belur usai melakoni adegan action.

Nirina Zubir bergaya ala karakternya dalam film 5 Cowok Jagoan di Indonesia Comic Con 2017. (Rizky Aditya Saputra)

"Aku baru dapat film action. Makanya aku apresiasi banget film action ini, intinya the best-lah. Dedikasinya 8 jam work out setiap hati, belajar adegan fighting juga, seru ya," ucap Nirina Zubir.

"Lecet-lecet banyak banget. Ada adegan back flip, pakai senjata dan pukul-pukulan. Lawannya Ganindra Bimo, adegannya sih tahan pakai tangan. Tapi tetap aja badan biru-biru, sampai suamiku sambil cekikikan bilang, 'Kerja segitunya banget ya?'," ia menandaskan.