Liputan6.com, Jakarta - Hati Nafa Urbach terguncang ketika dirinya tahu sang putri, Mikhaela, menjadi incaran oknum pedofilia. Ia lantas melaporkan kasus tersebut ke pihak berwajib.
Laporannya pun langsung diproses dan pelaku berhasil diciduk dan ditindaklanjuti. Rupanya keseriusan Nafa Urbach dalam mengusut kasus pedofilia ini menarik perhatian Lembaga Perlindungan Anak Indonesia (LPAI).
Advertisement
Minggu (29/10/2017) kemarin, Nafa Urbach didaulat menjadi Duta Sahabat Anak oleh LPAI. Nafa tidak sendiri, LPAI juga memberikan kepercayaan yang sama kepada Giring Nidji.
Baca Juga
"@giring lets work / kami siap kerja buat anak indonesiaaa doakan kami yahhh semuaa , supaya kami bisa memberikan yg terbaik untuk generasi bangsa ini," ungkap Nafa Urbach di Instagram pribadinya.
Mantan istri Zack Lee itu bahkan sudah punya banyak rencana yang akan ia lakukan sebagai Duta Sahabat Anak. Salah satunya yakni mengunjungi anak-anak yang mengalami pelecehan dan kekerasan seksual di usia dini.
"Saya mau menjenguk anak yang di perkosa oleh bapak kandungnya sendiri , krn saat ini kondisi anak dan ibu sangat memprihatinkan," paparnya.
Nafa Urbach mengaku prihatin dengan banyaknya anak-anak di bawah umur yang menjadi pekerja seks. Bahkan tidak sedikit dari mereka yang tak mau meninggalkan pekerjaan tersebut.
Senada dengan Nafa Urbach, Giring Nidji juga miris melihat sata ini banyak terjadi perdagangan anak di dunia maya. "Karena masa depan bangsa ini ada di tangan anak anak kita, jadi jangan sampai masa bahagia mereka di rengut oleh para predator anak," ujar Giring.