Sukses

Seperti Apa Akhir Kisah Cinta Sejati Zain dan Shinta?

Berikut ulasan episode terakhir sinetron DIA.

Liputan6.com, Jakarta Sinetron SCTV 'DIA' akhirnya tamat pada Jumat, 10 November 2017 tadi malam. Selesai tepat di episode-nya yang ke-40, seperti apa akhir kisah cinta beda dunia yang dibintangi pasangan Rionaldo Stokhorst dan Cut Meyriska? Berikut ulasannya.

Di episode pamungkas, kisah sedih sepertinya tak beranjak dari hidup Shinta (Cut Meyriska). Zain (Rionaldo Stokhorst) memilih menghindari Shinta dengan pura-pura telah pergi ke dunianya. Padahal, itu cara Zain agar Shinta mau melanjutkan hidupnya. Zain bahkan meminta Johan (Samuel Zylgwyn) secara khusus untuk membantunya.

Johan meneruskan membangun rumah impian Shinta di pantai dari tanah yang sudah dibeli Zain sebelum ia tewas dulu. Johan juga akhirnya berani melamar Shinta. Namun di mata Shinta, Johan malah mengingatkan pada Zain. Shinta pun minta maaf tidak bisa menerima lamaran Johan. Ditolak Shinta, Johan akhirnya memilih fokus pada karirnya di dunia artis yang baru ia mulai. Hingga akhirnya, Johan pun sukses jadi aktor papan atas.

Waktu lantas bergulir ke 60 tahun kemudian. Shinta yang sudah berusia lanjut ternyata memilih hidup melajang. Shinta hidup sendirian hingga jelang hayatnya. Namun, ia masih bersahabat dengan Johan, Reno (Omar Daniel), dan Fiona (Ochi Rosdiana). Pada satu malam, Shinta merasa waktunya untuk pergi sudah tiba. Shinta pun bertemu Johan untuk terakhir kalinya di taman. Namun usai Johan pergi, Shinta ternyata malah menghembuskan nafas terakhir.

Di pemakamannya, Reno bisa melihat arwah Shinta muda melambaikan tangan padanya. Shinta seakan ingin mengucapkan salam perpisahan. Reno juga melihat, Zain yang muncul menghampiri Shinta. Zain-Shinta nampak bahagia akhirnya bisa bertemu kembali dan bisa bersatu lagi untuk selamanya.

Meski terkesan bahagia karena dua karakter utama akhirnya bersatu, sejatinya ending cerita DIA bisa dibilang unik dan cukup menyedihkan. Pasalnya, baru kali ini ada sinetron yang menyatukan tokoh utamanya setelah mereka meninggal. Namun seperti dikatakan Johan, Reno, dan Fiona, cinta sejati akan menemukan jalan untuk kembali. Seperti itulah kisah cinta Zain dan Shinta berakhir.

Setelah berakhirnya DIA, SCTV akan menayangkan sinetron pengganti berjudul Rahmat Cinta dengan bintang utama pasangan Giorgino Abraham dan Irish Bella. Namun, Rahmat Cinta baru akan mulai tayang pada Senin (13/11/2017) mendatang. Sinetron ini akan tayang di SCTV setiap harinya pada pukul 21.00 WIB.