Sukses

Tak Ikut Konser EXO Lagi, Lay Rilis Karya Solo?

Lay kembali absen di konser bersama EXO, punya jadwal solo yang sangat padat.

Liputan6.com, Seoul - Lay merupakan personel EXO asal Tiongkok. Lay sempat disebut rubah oleh beberapa penggemar karena dikhawatirkan akan mengikuti jejak tiga rekannya--Kris, Luhan, dan Tao--yang hengkang.

Alasannya, Lay sempat beberapa kali absen saat EXO sibuk promosi karya Call Me Baby pada 2015. Lay juga sempat sibuk dengan kegiatan solonya, termasuk fan meeting di Tiongkok, padahal EXO tengah menggelar konser.

EXO kembali mengumumkan menggelar konser EXO PLANET#4. Sayangnya, Lay kembali memgumumkan tidak bisa beraksi bersama rekan-rekannya, diwartakan Naver, Rabu (15/11/2017).

Lay `EXO` (Weiboo)

"Mencocokkan jadwal Lay dan EXO sangat sulit dilakukan. Dengan berat hati, Lay mengumumkan absen dari konser EXO," sebut wakil dari Lay.

"Lay akan terus mendukung rekan-rekannya. EXO akan beraksi tanpa Lay," tambahnya.

2 dari 2 halaman

Siapkan Album Baru?

Meski masih bergabung dengan EXO, Lay justru sering disibukkan dengan kegiatan solonya. Salah satunya, penampilannya di Tiongkok.

Selain itu, Lay juga disebut-sebut akan kembali dengan karya barunya yang akan dirilis di Korea Selatan. Spekulasi itu muncul setelah Lay memberikan petunjuk lewat akun Instagaram miliknya.

Di salah foto, terlihat sebuah ruangan gelap yang diduga ruang latihan. Beberapa penggemar melihat kemiripan dengan ruang latihan di gedung SM Entertainment.

Lay juga menuliskan keterangan, "Selamat datang kembali. Latihan. Siap-siap dengan yang kedua, sayang."

Fans pun menduga Lay akan merilis album mini keduanya. Namun masih belum ada konfirmasi dari agensi Lay atau pihak SM Entertainment, agensi yang mengasuh EXO.