Sukses

Tampil di AMAs 2017, BTS Bikin Merinding

Penampilan BTS disambut meriah para penonton.

Liputan6.com, Los Angeles - BTS adalah satu-satunya grup asal Korea Selatan yang berkesempatan manggung di American Music Awards atau AMAs 2017, Minggu (19/11/2017) malam, Microsoft Theater, di Los Angeles. Penampilan BTS pun sudah dinantikan para penggemar setianya di Amerika.

Pada malam penghargaan tersebut, BTS memberi pertunjukan spesial dengan membawakan lagu "DNA". Seperti diketahui, lagu "DNA" sendiri sukses masuk dalam tangga lagu Billboard Hot 100 selama empat pekan.

Kesempatan ini tentunya jadi sejarah baru boyband asuhan Big Hit Entertainment itu. Sepanjang sejarah dunia K-Pop, BTS adalah grup pertama yang berhasil tampil di AMAs.

Di malam yang spesial itu, mereka bergabung dengan penyanyi kelas dunia seperti Diana Ross, Lady Gaga, Christina Aguilera, P! Nk, Kelly Clarkson, Nick Jonas, Selena Gomez, Imagine Dragons and Khalid, Niall Horan, dan masih banyak lagi.

Luar biasanya lagi, penampilan pereka disambut meriah para penonton. Dengan antusiasnya, mereka ikut BTS bernyanyi dari awal hingga akhir lagu. Padahal, tentu saja "DNA" adalah lagu BTS yang menggunakan 95 persen bahasa Korea.

 

 

2 dari 2 halaman

Komentar Warganet

BTS saat tampil di American Music Awards 2017. (Foto: AFP / KEVIN WINTER / GETTY IMAGES NORTH AMERICA)

"Aku merinding mendengar orang asing bernyanyi bersama. Semua penonton bahkan meneriakkan nama BTS," ucap salah satu warganet yang di-upvotes sebanyak 1,490.

"Sangat, sangat menakjubkan. Saya bahkan bukan penggemar mereka, tapi setelah melihat penampilan live yang menakjubkan ini, saya akan jadi penggemar mereka," tambah yang lainnya.