Sukses

Wakil Singapura Bakal Tersenggol di Top 8 D'Academy Asia 3

Lanjutan Konser Top 8 Dangdut Academy Asia 3 (D'Academy Asia 3) pada Minggu (10/12/2017) malam, menampilkan Grup 2.

Liputan6.com, Jakarta - Lanjutan Konser Top 8 Dangdut Academy Asia 3 (D'Academy Asia 3) pada Minggu (10/12/2017) malam, menampilkan Grup 2. Indonesia kali ini diwakili oleh Reza DA2 dan Aulia DA4. Keduanya harus berhadapan dengan dua akademia yang dikenal kuat sepanjang D'Academy Asia 3 digelar. Siapa lagi kalau bukan Azizul Haqim (Malaysia) dan Rahila Rashun (Singapura).

Berhasilkah Reza-Aulia mengungguli keduanya? Lantas, siapa pula yang sukses terima poin tertinggi di malam pertama ini? Berikut ulasannya.

Tampil pertama, ada Aulia yang menyanyikan lagu Laksmana Raja di Laut. Meski masih ada beberapa koreksi pada nada pitching, secara keseluruhan, Aulia dinilai tampil bagus. Laksmana Raja di Laut sendiri selama ini dikenal memiliki kesulitan tersendiri hingga sulit ditaklukan. Tak heran, tak banyak penyanyi yang bisa tampil sempurna. Apalagi di sebuah ajang pencarian bakat yang memiliki tekanan besar.

Berkat penampilannya itu, Aulia diganjar nilai sebesar 532 poin. Raihan nilai ini sendiri menempatkan Aulia hanya di posisi ketiga. Nilai Aulia kalah jauh dari rekan senegaranya, Reza, dan Azizul. Reza sukses memimpin klasemen Grup 2 dengan 550 poin setelah tampil memukau di lagu Engkau Laksana Bulan. Reza berhasil mendapat standing ovation dari lima komentator. Hanya Masidayu saja yang absen karena menurutnya masih ada beberapa kesalahan yang Reza lakukan.

 

2 dari 2 halaman

Rahila Raslun Terhenti

Berselisih dua poin dari Reza, Azizul menguntit dengan nilai sebanyak 548 poin. Menariknya, Masidayu kali ini memberikan standing ovation pada wakil negaranya tersebut. Meski ia berdiri bersama Soimah, di media sosial, banyak yang menyebut komentator yang dikenal galak ini berlaku tak fair.

Meski begitu, Azizul sendiri memang dianggap sebagai akademia dengan kualitas vokal mumpuni yang selalu sukses taklukan lagu. Tak hanya itu, ia juga kerap menerima poin tertinggi di tiap grup yang dihuni. Bahkan walaupun di grup tersebut juga masuk jagoan tuan rumah.

Di sisi lain, langkah Rahila Rashun di D'Academy Asia 3 sepertinya akan terhenti di babak 8 besar ini. Hanya mengumpulkan 513 poin untuk penampilannya di lagu Dondang Dendang, selisih 19 poin dengan Aulia tentu memberatkan Rahila lolos ke babak selanjutnya. Sulit rasanya memangkas poin sebanyak itu lantaran para akademia tentu tak mau berbuat kesalahan di Konser Result.

Akankah Rahila membuat kejutan dengan tampil sempurna dan mendapat keajaiban raih nilai tertinggi? Simak aksinya di Konser Result yang baru akan digelar Selasa (12/12/2017) besok. Sementara Senin (11/12/2017) malam ini, Indosiar akan menayangkan Konser Sang Legenda mulai pukul 19.00 WIB.

Video Terkini