Sukses

Tanggapi Haters, Anak Nola Be3 Lebih Dewasa dari Ibunya

Nola B3 mengungkap bahwa awal karier Naura dimulai tanpa direncanakan sebelumnya.

Liputan6.com, Jakarta - Buah jatuh tak jauh dari pohonnya. Ungkapan ini tampaknya pantas disematkan pada Naura, anak Nola B3. Pasalnya, sudah hampir empat tahun putri sulungnya itu sukses berkarier sebagai penyanyi sama seperti sang ibunda.

Apalagi Nola B3 mengungkap bahwa awal karier Naura dimulai tanpa direncanakan sebelumnya. "Pastinya bangga karena semua mengalir enggak ada yang direncanain dari awal. Jadi semua atas permintaannya dia," ujarnya di kawasan Kuningan, Jakarta, Jumat (22/12/2017).

"Tiba-tiba dia minta bikin konser, ya sudah kita bikin ada tim yang bantuin, Alhamdulillah. Terus kita bikin duet iseng-iseng bisa dapat sambutan baik, Alhamdulillah," lanjut Nola B3.

 

 

 

2 dari 3 halaman

Tak Mau Ambil Pusing

Selain itu, Nola B3 juga mengungkap bahwa dirinya tak terlalu memusingkan mengenai haters yang sering menyerangnya di media sosial. "Aku enggak menganggap haters karena menurut aku mereka terlalu niat," paparnya.

"Masa sampai ada yang buat akun gitu di IG (instagram) berarti kan mereka perhatian sama aku banget, tapi aku enggak baper, caranya karena aku yakin banyak yang lebih sayang daripada haters," ia menerangkan.

3 dari 3 halaman

Lebih Santai

Tak hanya sang ibunda, Naura juga tidak pernah peduli dengan haters yang selalu menyerangnya.

"Dia (Naura) lebih santai daripada aku. Namanya juga orangtua, orangtua mana yang enggak baper. Kalau Naura sih secara berpikir, secara sikap dia jauh lebih dewasa sih," pungkasnya.

Video Terkini