Sukses

Bikin Salut, Surat Eva Celia untuk Sang Adik di Hari Natal

Eva Celia menyampaikan surat penuh makna sambil memberikan kado.

Liputan6.com, Jakarta - Sophia Latjuba patut berbangga hati lantaran mempunyai anak seperti Eva Celia. Pasalnya, perempuan 25 tahun itu tak hanya mempunyai paras manis, tetapi juga pemikiran yang cerdas dan terbuka.

Sophia Latjuba dan Eva Celia 20 tahun lalu. (Instagram/sophia_latjuba88)

Buktinya terlihat dalam unggahan Sophia Latjuba di Instagram pribadinya, tepat di hari Natal, Senin (25/12/2017). Melalui sebuah foto, Sophia Latjuba menunjukkan sepucuk surat dari Eva Celia untuk sang adik, Manuella.

Surat tersebut diberikan bersamaan dengan kado spesial yang diberikan Eva Celia. Yang menarik, isi surat tersebut berbicara soal ajakan Eva Celia pada sang adik untuk ikut melestarikan lingkungan.

 

 

 

 

2 dari 3 halaman

Memilih Merek Ramah Lingkungan

Dalam surat tersebut, Eva Celia menyebut bahwa dirinya telah membelikan sepasang baju dan celana untuk Manuella. Pakaian tersebut berasal dari merek yang tak berakibat buruk untuk lingkungan.

"Hey Manu, aku dengar dari Santa bahwa kau mau beberapa pakaian, jadi aku membelikanmu beberapa pasang celana dan atasan dari merek Indonesia yang bernama SukkhaCitta. SukkhaCitta adalah merek fashion yang berkelanjutan, yang mana tak akan merusak lingkungan, dan mereka juga memperlakukan para karyawannya dengan baik," begitu terjemahan surat Eva Celia yang menggunakan bahasa Inggris.

3 dari 3 halaman

Nasihat Sang Kakak untuk Adik

Eva Celia juga mengungkap sebuah nasihat pada sang adik untuk selalu peduli dengan lingkungan. Salah satunya adalah dengan memilih merek pakaian dengan bijak dan memikirkan nasib alam serta sumber daya manusia.

"Jadi lain kali, kalau kau ingin beli pakaian, kau harus mencari tahu dulu, 1. Bagaimana mereka mendapatkan bahannya? 2. Apakah mereka memperlakukan karyawannya dengan baik? Kita harus mulai peduli dengan hal kecil dan memastikan bahwa kita ikut melestarikan Bumi," Eva Celia menandaskan.

 

 

Eva’s Christmas message for her little sister. I’m such a lucky Mom. Hey Manu, I heard from Santa that you wanted some clothes, so I got you a set of pants and matching top from an Indonesian brand called SukkhaCitta. Sukkha Citta is a sustainable fashion line, which means it is eco-friendly (doesn’t damage the environment), also they treat their workers very kindly. Did you know that the fast fashion industry is the biggest contributor to global warming after oil? Horrible, right? So, next time, before we shop/buy clothes, we should do our research first: 1. Where do they get their textile? 2. Do they treat their workers fairly? We need to start paying attention to the small things and make sure that we do our part to protect Mother Earth. Use these well. Love, Kak Eva (Our family’s resolution for these coming years is to lessen our carbon footprints by eating and buying things more mindfully. No more buying useless expensive clothing and bags for the sake of only looking cooler. Yes, it looks nice to impress people in by wearing these bright expensive bags and clothes, but if by doing so you only did harm to Mother Earth, what’s the point? Plus, I think for someone that’s kind of in the public eye, it’s our responsibility by setting those examples, in hope of perhaps a few could follow 😊.)

A post shared by Sophia Latjuba (@sophia_latjuba88) on

Video Terkini