Liputan6.com, Jakarta - Andika Kangen Band menegaskan bahwa dirinya tak berniat untuk rujuk dengan istrinya, Chairunnisa (Caca). Malahan, Andika Kangen Band berencana hadir di sidang putusan cerainya pekan depan di Pengadilan Agama Kalianda, Lampung.
Vokalis Kangen Band ini justru mempertanyakan ucapan Caca terkait peluang rujuk. Andika Kangen Band menyindir Caca lantaran baru meminta rujuk di saat keran rezekinya mulai deras lagi.
"Gue mau tanya, kenapa mau rujuk? Kemarin pas gue susah, kenapa enggak rujuk? Melihat gue sudah jadi Babang Tamvan atau sudah sukses lagi, mau rujuk. Itu dulu deh pertanyaannya," kata Andika Kangen Band di kawasan Margonda, Depok, Jawa Barat, Kamis (4/1/2018)
Advertisement
Baca Juga
Bangun Suasana Positif
Selain itu, Andika Kangen Band masih ragu untuk menjalin hubungan kembali dengan Caca. Ia pun menjelaskan mengenai ajakannya berlibur bersama anak-anak untuk tidak disalahartikan.
Pelantun lagu "Pujaan Hati" ini hanya ingin membangun suasana positif dari perceraian di depan anak-anaknya.
"Kalau untuk rujuk, gue masih banyak berpikir deh. Dan gue sama mantan-mantan gue ini punya anak. Jadi jangan mentang-mentang gue main sama anak dibilang rujuk. Gue pengin kasih sayang anak, mereka enggak boleh tahu (perceraian) walau kita gimana," ujar Andika Kangen Band.
Advertisement
Jadi Persoalan Keluarga
"Kami kenal baik-baik, pisah pun begitu yang keren menurut gue. Enggak perlu saling jelek-jelekan, gontok-gontokan. Gue santai aja," tambahnya.
Menurut Andika Kangen Band, dirinya tak semudah membalikkan telapak tangan dalam menyelesaikan masalah rumah tangganya dengan Caca. Pasalnya, keributan yang terjadi sudah merembet hingga ke keluarga masing-masing.
"Soalnya keributan ini bukan karena satu orang, mengenai antara gue, dia dan keluarga gue,"ucapnya. (Ras)