Sukses

Wuih...Charlie Sheen Ditawari Main Film Porno

Meski dipecat dari Warner Bros tak berarti aktor Charlie Sheen sepi order. Ibarat kata, baru selesai berkedip aktor kondang ini langsung dapat tawaran main film oleh rumah produksi film-film dewasa Amerika.

Liputan6.com, Los Angeles: Meski dipecat dari Warner Bros tak berarti aktor Charlie Sheen sepi order. Ibarat kata, baru selesai berkedip aktor kondang ini langsung dapat tawaran main film oleh rumah produksi film-film dewasa Amerika.

Tawaran itu tidak main-main. Karena yang menawari adalah Steven Hirsch, sang pendiri dan wakil ketua Vivid Entertainment. Menurut laman People, perusahaan besar itu telah meminta Sheen (45) ikut bermain dalam salah satu produksi filmnya.

Dalam surat dari Hirsch tertanggal 3 Maret, Sheen disebut memiliki karakter yang pas untuk film parodi produksi Vivid berjudul Two and a Half Women. Film itu bahkan akan dirilis di Vivid.com beberapa hari ke depan. 

"Kami pikir sangat menarik jika Anda berkenan datang dan menyutradari film tersebut. Anda yang mengatur naskah film, posisi, dan lain-lainnya. Intinya Anda adalah ahli di film dewasa ini dan keahlian Anda sangat menguntungkan kami." tulis Hirsch.

Hirsch sangat yakin dengan Sheen. Bos Vivid ini pun amat percaya, jika Sheen bergabung maka penjualan filmnya akan laris manis. Film itu akan dibintangi tiga bintang film porno. Dan yang pasti, Sheen sudah sangat kenal akrab dengan ketiga aktris tersebut. Bahkan Sheen menyebutnya sebagai 'Goddesses' alias dewi-dewi.

Menurut Hirsch, para dewi itu bertugas memberikan kenyamanan kepada Sheen dan membantu proses penyutradaraan. Bahkan terjun langsung ke scene film.

Di akhir suratnya, Hirsch mengatakan, "Keputusan ada di tanganmu.... seluruh dunia akan melihat." (ANT/Vin)
 

Â