Liputan6.com, Jakarta Farhat Abbas tak main-main melaporkan Nikita Mirzani, yang dianggap telah mencemarkan nama baiknya. Rencananya, mantan suami Nia Daniati ini akan menjalani pemeriksaan sebagai saksi korban dalam kasus tersebut di Polda Metro Jaya, Selasa (30/1/2018).
Buat Farhat, ia ingin memberikan pelajaran pada Niki, sapaan akrab Nikita Mirzani. Selain itu, Farhat Abbas ingin Nikita Mirzani tak nongol lagi di televisi.
Advertisement
Baca Juga
"Dia terlalu menghina ini orang, terlalu menantang, enggak ada kapok-kapoknya. Dia harusnya sudah enggak nongol di TV lagi," ujar Farhat Abbas saat ditemui di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Selasa (30/1/2017).
Beri Pelajaran
Harusnya, kata Farhat Abbas, Nikita Mirzani belajar dari pengalaman terdahulunya. Sebab, gara-gara mulutnya, ia sempat masuk penjara.
Menurut Farhat, ternyata penjara tak bisa mengubah tabiat buruk Nikita Mirzani. Karenanya, ia ingin memberikan pelajaran agar janda Sajad Ukra tersebut tak semena-mena dalam berucap.
"Dia harus dikasih pelajaran. Kalau enggak dia bakal begitu terus," ujar Farhat Abbas.
Advertisement
Melanggar UU ITE
Farhat Abbas mengatakan Nikita Mirzani telah melanggar undang-undang ITE. Karena telah melecehkan namanya di depan umum saat siaran langsung acara talk show di salah satu stasiun televisi swasta.
"Dia Melanggar Pasal 27 UU ITE, Pasal 310 311, penghinaan," ujar Farhat Abbas.
Diawali Saat Menjadi Tamu
Kasus pelaporan Nikita Mirzani berawal saat Farhat Abbas menjadi salah salah satu bintang tamu acara yang dipandu Nikita. Nikita Mirzani sempat menyinggung perihal masalah Farhat Abbas dengan Vicky Prasetyo.
Nikita Mirzani mengatakan, bila dirinya dituding sebagai penipu seperti dialami Vicky Prasetyo, maka janda dua anak itu akan memasukkan Farhat Abbas ke dalam sepatunya yang murah.
Advertisement
Perkataan Nikita
"Aduh Farhat apa sih mau lu? Coba dia bilang penipu depan muka gue, jangankan digituin sama gue, gue masukin sepatu gue nih yang murah," ledek Nikita Mirzani sambil tertawa.
"Eh enggak boleh gitu. Dia pengacara loh gitu juga, tapi tumben ya dia enggak pakai sepatu duri-duri, jangan-jangan sudah dijual-jualin. Habis ini gue yang dilaporin, capek deh," ceplosnya.