Sukses

Kelakuan Eva Celia di Lapangan Bulu Tangkis Bikin Ngakak

Hobi olahraga sang ibu, Sophia Latjuba menular pada anaknya, Eva Celia

Liputan6.com, Jakarta Sophia Latjuba memang dikenal sebagai wanita yang memiliki hobi olahraga. Rupanya, itu diikuti oleh buah hatinya dengan Indra Lesmana, Eva Celia.

Bukan pilates atau yoga yang dipilih Eva Celia agar tubuhnya sehat, melainkan bulu tangkis. Mengenakan kaus abu-abu tanpa lengan yang dipadu leging hitam, Eva terlihat berkeringat.

Namun, bukan itu yang menjadi fokus warganet, melainkan tingkah konyol Eva Celia yang diunggah Sophia Latjuba di akun Instagramnya, Minggu (4/2/2018).

 

 

2 dari 5 halaman

Berjoget

Sepertinya Eva Celia baru saja menyelesaikan latihannya. Masih memegang raket, ia pun bertingkah layaknya seorang musikus yang tengah beraksi di atas panggung.

Raketnya pun dibuat seperti gitar. Di pinggir lapangan, ia pun berjoget-joget.

"Taking cheerleading to another level... #ProudMommymoments," tulis Sophia Latjuba sebagai keterangan video.

 

 

Taking cheerleading to another level... #ProudMommymoments

A post shared by Sophia Latjuba (@sophia_latjuba88) on

3 dari 5 halaman

Bikin Ngakak

Tentu saja, perbuatan Eva Celia ini pun menjadi bahan tertawaan para warganet. Mereka pun melontarkan pendapatnya di kolom komentar.

"Hahaaaa bener2 gokil si eva," tulis akun @hentyas4052 dengan memberikan emoticon tertawa.

Begitu pun dengan akun @sarfah21, "Hahaha ngapak yak??"

4 dari 5 halaman

Ditemani Sophia Latjuba

Eva Celia pun tak sendiri saat melakukan olahraga ini. Ia ditemani sang ibu, Sophia Latjuba.

Tampak Sophia Latjuba mengenakan kaus hitam dan leging warna senada. Dalam video yang diunggah sebelumnya, terlihat ibu dua anak ini tengah berlatih dengan seorang pelatih.

 

 

Yang penting niat. 😑

A post shared by Sophia Latjuba (@sophia_latjuba88) on

5 dari 5 halaman

Habiskan Waktu Bersama

Sophia Latjuba dan Eva Celia memang kerap menghabiskan waktu bersama. Walau Eva mengajak sang kekasih, namun ketiganya terlihat bahagia bisa bersama.

 

 

Video Terkini