Sukses

Rina Hasyim Ungkap Pengalaman Main Film Bayi Ajaib dan Bayi Gaib

Rina Hasyim Ikut bermain di film Bayi Ajaib tahun 1982 dan Bayi Gaib yang tayang tahun 2018 ini.

Liputan6.com, Jakarta Aktris senior Rineke Antoinette Hassim atau Rina Hasyim sudah malang melintang di dunia perfilman Indonesia. Wanita yang memasuki usia 71 tahun pada 2018 ini adalah bintang film tenar pada tahun 1970-an dan 1980-an, dan hingga tahun 2000-an masih sering bermain film, meski hanya pemain pendukung. Salah satu film yang dibintanginya adalah Bayi Ajaib.

Dalam film Bayi Gaib, Rina Hasyim berperan sebagai dokter kandungan yang mendampingi kehamilan Farah (Rianti Cartwight).

"Saya bersyukur mendapat kesempatan bermain Bayi Ajaib dulu tahun 1982 dan Bayi Gaib sekarang. Karena aura horornya sama-sama kuat. Main film horor itu menantang," kata Rina Hasyim kepada wartawan, Selasa (6/2/2018).

2 dari 3 halaman

Lebih Dahsyat

 

Di bawah arahan sutradara Rizal Mantovani, Rina Hasyim mengaku tak kesulitan soal akting. Dia justru merasa takjub dengan kemampun akting pemain muda sekarang.

"Syuting zaman dulu dan sekarang beda ya. Dulu nggak ada istilah play back, peralatan sekarang canggih-canggih. Main film Bayi Gaib ketemu artis-artis muda seperti Rianti sangat menyenangkan. Secara teknis memang Bayi Gaib ini lebih dashyat," ujar Rina Hasyim.

 

3 dari 3 halaman

Remake Bayi Ajaib

 

Bayi Gaib menjadi film horor pertama yang dibintangi Rianti Cartwright. Rianti mengaku mendapatkan pengalaman baru dari perannya tersebut.

"Aku udah deg-degan ya, soalnya cerita teman-teman kadang suka ada kejadian aneh atau suasana mencekam, terus set yang dipilih pun pasti yang agak menyeramkan. Kami syuting di Puncak selama dua minggu dan syutingnya malam terus. Jadi aku sudah takut dong, takutnya ada kenapa-kenapa," ungkap Rianti Cartwright saat peluncuran trailer film Bayi Gaib.

Rizal Mantovani berharap, remake film Bayi Ajaib ini bisa menjadi nostalgia pecinta film horor klasik sekaligus memberi suguhan baru untuk pecinta horor pada umumnya. Dalam film Bayi Gaib, Rianti akan beradu peran dengan Ashraf Sinclair. Rencananya film tersebut akan tayang 15 Februari 2018.

 

Video Terkini