Liputan6.com, New York: Artis sekaligus istri mendiang John Lennon, Yoko Ono, ternyata tidak melupakan tanah kelahirannya Jepang. Laman NHK mewartakan, Senin (28/3), Ono ikut membantu konser yang diselenggarakan untuk membantu korban bencana Jepang. Acara diadakan di Universitas Columbia, New York, Amerika Serikat, mendapatkan sambutan yang meriah.
Janda dedengkot The Beatles ini tampil bersama dengan anaknya, Sean Lennon.
"Bencana alam di Jepang adalah salah satu peristiwa yang paling tragis yang pernah ia ketahui. Saya ingin memberikan bantuan apa pun bentuknya," ungkapnya.
Semua hasil dari konser akan disumbangkan untuk organisasi kemanusiaan di Jepang. (Vin)
Janda dedengkot The Beatles ini tampil bersama dengan anaknya, Sean Lennon.
"Bencana alam di Jepang adalah salah satu peristiwa yang paling tragis yang pernah ia ketahui. Saya ingin memberikan bantuan apa pun bentuknya," ungkapnya.
Semua hasil dari konser akan disumbangkan untuk organisasi kemanusiaan di Jepang. (Vin)