Sukses

Cerita Kento Yamazaki Mencari Ayahnya Sampai ke Hong Kong

Kento Yamazaki terlihat panik dan berusaha mencari keberadaan ayahnya hingga ke Hong Kong.

Liputan6.com, Tokyo - Kento Yamazaki terlihat kebingungan menyusuri di jalanan kota Hong Kong. Ia melihat ke kanan dan kiri, tengah mencari seseorang.

Rupanya, Kento Yamazaki tengah mencari keberadaan ayahnya yang berada di negara lain itu. Drama Jepang Kiss That Kills atau Todome No Kisu telah memasuki babak baru, mengungkap latar belakang Kento Yamazaki yang memerankan Otaro Dojima.

2 dari 5 halaman

Terlibat Masalah Besar?

Diceritakan bahwa ayah Otaro Dojima, Akira, tidak diketahui keberadaannya. Otaro Dojima hanya berbekal sebuah video untuk mencari ayahnya.

Selain itu, video tersebut juga digunakan untuk mengungkapkan sang ayah tidak bersalah. Masalah besar akan dihadapi Otaro Dojima.

3 dari 5 halaman

Syuting di Hongkong

Kento Yamazaki terlihat sangat menikmati proses pengambilan gambar yang dilakukan di Hongkong dan berlangsung baru-baru ini. Diterpa angin dari pelabuhan Victoria, Kento Yamazaki terlihat tampan di tengah wajah paniknya.

Akting Kento Yamazaki telah dinanti penggemar setianya. Kali ini, sang aktor memang muncul dengan perannya yang tak biasa, yakni sebagai pria penggoda.

4 dari 5 halaman

Akting Unik

Di drama Kiss That Kills, Kento Yamazaki memerankan Otaro Dojima, sang pria penggoda yang terkenal di kelab. Suatu hari, ia mengalami kejadian aneh, mengubah seluruh hidupnya. Karakter yang diperankan Kento Yamazaki itu bertemu dengan seorang wanita, lantas menciumnya.

Ia pun meninggal. Anehnya, Otaro Dojima terbangun kembali, bisa berada di masa lalu.

"Saat aku memilih drama atau film yang aku perankan, aku akan membaca jalan ceritanya. Jika menarik, aku akan mengambilnya," sebut Kento Yamazaki.

5 dari 5 halaman

Sukses Fanmeeting

Sebelumnya, Kento Yamazaki sukses menggelar jumpa penggemar di Hong Kong. Di acara itu, Kento Yamazaki menyapa fans dengan senyuman cerianya, serta menjawab beberapa pertanyaan dari fans.

Kento Yamazaki sedikit mengajak penggemar melakukan kegiatan interaktif, termasuk membicarakan drama Kiss that Kills tayang setiap hari Minggu pukul 20.30 WIB di GEM TV, pada waktu yang sama dengan Jepang. Semua itu dilakukan untuk mendekatkan diri dengan fans yang antusias melihat kedatangan sang aktor.

Video Terkini