Sukses

Makin Serius, Nadine Chandrawinata dan Dimas Anggara Akan Menikah?

Kabar bahagia datang dari pasangan Nadine Chandrawinata dan Dimas Anggara.

Liputan6.com, Jakarta - Kabar bahagia datang dari pasangan Nadine Chandrawinata dan Dimas Anggara. Keduanya tampaknya tidak main-main dalam menjalin hubungan.

Nadine Chandrawinata dan Dimas Anggara pun sudah tak malu memperlihatkan kebersamaan mereka. Seperti saat melewatkan malam tahun baru bersama.

Meski belum pernah secara gamblang mengakui, Nadine Chandrawinata kabarnya akan segera dipersunting Dimas Anggara. Informasi tersebut diperoleh dari salah seorang teman Nadine di Facebook.

 

2 dari 5 halaman

Makan Bareng

Sosok wanita yang tak diketahui namanya itu baru saja bertemu dengan Nadine Chandrawinata pada Jumat (23/2/2018). Mereka makan siang bersama di salah satu sudut kota Jakarta.

"Selesai meeting maksi bareng kesayangan yg sebentar lg di sunting orang," ungkap wanita itu.

 

3 dari 5 halaman

Ngobrol Banyak

Saat bertemu, keduanya berbicara banyak hal. Tampak dalam foto, Nadine Chandrawinata memeluk temannya itu.

"Berbicara mulai dr hati, pekerjaan dan diskusi berbagai hal, terima kasih utk hari ini jendral ikan ku," ungkapnya.

 

4 dari 5 halaman

Mengulang Patah Hati Nasional

Setelah status wanita itu diunggah akun Instagram @lambenyinyir, warganet pun berbondong-bondong memberikan komentar. Banyak yang patah hati mendengar kabar ini.

"Bakal jadi hari patah hati nasional lagi deh nanti," ujar @inesrchmn

"ga bisa berharap lagi nih," sahut @mentarivenny.

 

5 dari 5 halaman

Tidak Setuju

Sayangnya, di antara segelintir pendukung, banyak warganet yang justru tidak setuju Nadine dan Dimas menikah. Pasalnya mereka diketahui berbeda keyakinan.

"Apa cuma aku yg bilang kalau mereka berdua gak cocok," kata @tyaaaannnn.

"Apa?? Krg cocok rasanya," @reniyatoek menimpali.

Video Terkini