Liputan6.com, Jakarta - Hari Perempuan Internasional diperingati setiap tangal 8 Maret. Sebagai seorang perempuan, Marissa Nasution pun memperingatinya.
Marissa Nasution memperingati hari besar tersebut dengan mengunggah sebuah foto USG kondisi kehamilannya saat ini. Foto tersebut diunggah ke Instagram pribadinya pada Jumat (9/3/2018).
Dalam keterangan foto yang menyertai unggahan tersebut, Marissa Nasution mengungkapkan rasa bangganya terhadap sosok dalam foto tersebut.
Advertisement
Marissa bangga dengan segala perjuangan serta apa yang telah bayinya alami selama ini. Mengingat sebelumnya Marissa Nasution sempat kehilangan satu dari dua bayi kembarnya.
Baca Juga
Berjuang Keras
"This Women’s Day I am especially proud of our little woman in the making 👶🏽 she has already gone through so much and fought so hard before even entering the world (Hari Perempuan ini saya sangat bangga dengan wanita kecil kami yang masih dalam pembuatan - dia telah mengalami banyak hal dan berjuang keras bahkan sebelum memasuki dunia).," tulis Marissa Nasution.
Advertisement
Kagum
Ketangguhan bayinya itu membuat Marissa Nasution kagum.
"I am every day amazed and humbled by her strength. Mama loves you to the moon and back 🌙🌺. (Saya setiap hari kagum dan merasa segan dengan kekuatannya. Mama saya mencintaimu sejauh jarak ke bulan dan kembali ke bumi)," lanjut Marissa Nasution.
Rayakan
Di akhir kalimatnya, Marissa Nasution memberi ucapan serta mengajak seluruh wanita di dunia untuk bersama-sama merayakan Hari Perempuan Sedunia.
"Let’s celebrate all women, young and old, everyday, everywhere! ♥️ (Mari merayakan semua wanita, muda dan tua, setiap hari, dimana saja! ♥)," tulis Marissa Nasution.
Advertisement
Sehat
Unggahan tersebut disambut ucapan doa dan dukungan dari warganet kepada Marissa Nasution. Mereka mendoakan agar bayi dalam kandungan Marissa sehat sampai hari persalinan tiba.
"Sasaaaa, sehat dan kuat mommy dan baby di perut yah ❤️ @marissaln," tulis @angkie.yudistia.
"Sehat selalu kakak dan calon Baby nya😘😘😘," sambung @princess_meiling.
"❤❤❤❤ smoga sllu dalam lindungan tuhan," tambah @saryy_ningsih.