Sukses

Pengalaman dengan Artis Alay, Ini Komentar Pedas Deddy Corbuzier

Dalam videonya, Deddy Corbuzier mengakui bahwa dirinya dapat pertanyaan banyak tentang artis alay.

Liputan6.com, Jakarta - Pesulap Deddy Corbuzier semakin sering tampil untuk memberikan pendapatnya di akun YouTube miliknya. Seperti yang baru-baru ini dilakukan duda satu anak ini, ia membicarakan mengenai fenomena artis alay.

Dalam videonya, Deddy Corbuzier mengakui bahwa dirinya dapat pertanyaan banyak tentang 'Artis alay tambah banyak dan bisakah artis alay jadi berkelas?'.

Deddy Corbuzier memulai menjawabnya dari pertanyaan kedua. Menurutnya, alay adalah sikap yang berkaitan dengan perilaku. 

"Gue pernah coba bikin artis alay berkelas, enggak bertahan lama balik lagi jadi alay. Kenapa? Because it's an attitude. It's a character yang dibangun dari keluarganya, dari sosialnya, dari lingkungannya," ujarnya. 

2 dari 5 halaman

Piramida

Deddy menjelaskan bahwa ada hukum piramida yang memiliki dua sisi, semakin ke bawah makin besar.

"Jadi gini, ada hukum piramid. Contohnya orang pintar orang bodoh, orang berkelas orang tidak berkelas, orang berpendidikan orang tidak berpendidikan, sukses tidak sukses, kaya tidak kaya," Jelasnya.

3 dari 5 halaman

Didikan Keluarga

Ia menjelaskan bahwa maksud dari piramida itu bisa terlihat, semua berasal dari lingkungan keluarganya sudah mendidik mereka dari kecil untuk melakukan hal-hal alay.

Deddy Corbuzier juga mencontohkan beberapa hal-hal yang dianggap alay. "Contohnya ngeplak kepala didiamkan sama orang tuanya, ngomong kasar, ngomong kotor didiamkan sama lingkungannya. Akhirnya mereka sudah terbiasa dengan hal yang seperti itu," tambah ilusionis berkepala plontos.

4 dari 5 halaman

Industri Media

Deddy Corbuzier melanjutkan jika sifat itu diperbaiki mereka akan kembali lagi seperti semula, karena tidak kuat untuk dijadikan benar.

Sifat alay itu pun dinilai ayah satu anak ini disebabkan oleh industri media sekarang ini yang mengejar rating dan sharing. Selain itu menurut Deddy dengan menjadi alay maka tawaran pekerjaan yang datang untuk artis akan lebih banyak.

5 dari 5 halaman

Tidak Bisa Diubah

Deddy Corbuzier meyakini menjadi artis alay lebih mudah dari pada harus berpikir, dan berkarya. Begitu pun tingkah lakunya.

"Kita enggak bisa ubah mereka karena attitude tidak bisa diubah," pungkasnya.

 

 

  • Meski besar sebagai seorang mentalis, namun nyatanya dunia presenting membuat karier Deddy Corbuzier semakin besar di dunia hiburan
    Meski besar sebagai seorang mentalis, namun nyatanya dunia presenting membuat karier Deddy Corbuzier semakin besar di dunia hiburan

    Deddy Corbuzier

Video Terkini