Liputan6.com, Jakarta - Musisi terkenal Tanah Air, Tompi, akhirnya mengurungkan niat untuk pergi dari dunia musik yang selama ini membesarkan namanya. Seperti yang diketahui, isu hengkangnya Tompi tersebut sudah terlanjur merebak di muka publik dan membuat para penggemar kecewa berat.
Baca Juga
Advertisement
Kabar baik soal kembalinya semangat Tompi di dunia musik disampaikan langsung oleh sang musisi ketika ditemui di Hotel Shangri-la, Sudirman, Jakarta Pusat, Sabtu (10/3/2018).
"Saya mau kasih tahu ini dulu deh, kan beberapa bulan lalu kan sempat beredar isu kalau saya tahun ini udah enggak bermusik lagi, saya kasih tahu nih, enggak jadi. Saya pengin bermusik lagi," uja Tompi.
Â
Fokus PolitikÂ
Tadinya, Tompi ingin fokus di dunia politik dengan mengorbankan kariernya di industri musik. Namun kini, tampaknya pemikiran pelantun "Menghujam Jantungku" itu sudah berubah 180 derajat.
Â
Advertisement
 Lima Tahun
"Awalnya saya ada niatan untuk ikut membantu partai politik lah, tapi sepertinya akan saya pending dulu, jadi saya masih bisa bermusik lima tahun ke depan. Habis itu saya enggak tahu," lanjut Tompi.
Â
 Konser Perpisahan
Kabar hengkangnya Tompi dari dunia musik diungkap sendiri olehnya, akhir 2017 lalu. Saat itu, rekan Glenn Fredly dan Sandy Sandoro tersebut seakan yakin dengan keputusannya sendiri. Ia bahkan mengutarakan rencana membuat konser perpisahan untuk para penggemarnya.
Â
Advertisement
Alasan
"Tahun depan saya sudah enggak nyanyi. Tunggu saja pengumumannya kenapa saya memutuskan itu (berhenti menyanyi). Mungkin saya akan bikin satu konser kecil. Konser goodbye saya bermusik," kata Tompi saat ditemui di Living Box, Jakarta Selatan, November 2017 lalu.