Liputan6.com, Jakarta - Tereliminasinya Ghea Indrawari dalam ajang pencarian bakat Indonesian Idol cukup mengejutkan banyak pihak. Tidak ada yang menyangka kalau Ghea Indrawari harus terhenti di tahap lima besar.
Ghea Indrawari sendiri terlihat tegar mendapati dirinya harus tereliminasi. Bahkan Ghea Indrawari menegaskan akan terus berkarya setelah terhenti di ajang pencarian bakat menyanyi tersebut.
"Ghea enggak akan berhenti berjuang, mungkin ini bukan akhir tapi sama-sama kita jadikan ini awal," kata Ghea Indrawari pada Senin (19/3/2018) sebelum meninggalkan panggung.
Advertisement
Sejak tereleminasi dari ajang menyanyi tersebut, dukungan demi dukungan tak henti-hentinya datang ke wanita asal Singkawang, Kalimantan Barat itu.
Baca Juga
Dukungan Danang
Salah satunya adalah juara D'Academy Asia, Danang Pradana alias Danang D'Academy. Danang memberikan dukungannya secara terbuka lewat komentar di Instagram Ghea Indrawari.
"welcome to the jungle mbak @gheaindrawari. ☺☺☺ skrg lah saatnya perjuangan yg sesungguhnya dimulai. semangat!!! tetep jadi ghe yg seperti ini. insyallah!! rejeki tidak tertukar. ❤ hheehehe....," tulis Danang.
Advertisement
Terima Kasih
Ghea Indrawari pun merespons dukungan Danang kepada dirinya. Keduanya kemudian saling memberi dukungan satu sama lain.
"@da2_danang wahwah makasih banyak ya kaaaa. Semangat pastinya ☺ sukses juga buat kaka," balas Ghea Indrawari.
Duet
Dari situ, beberapa warganet berharap keduanya bisa bekerjasama dalam sebuah project.
"@da2_danang yuk duet bwt project @gheaindrawari 😍😍😍," tulis @varell93.
Advertisement
Hak Veto
Sebenarnya dalam tahap lima besar, para juri yang terdiri dari Ari Lasso, Bunga Citra Lestari, Armand Maulana, Judika dan Maia Estianty berhak menggunakan hak veto untuk menyelamatkan kontestan dari eliminsasi.
Sayang, hak veto tersebut tidak digunakan para juri. Dengan berat hati, Ghea Indrawari harus menyusul rekan-rekannya yang sudah terlebih dahulu tereliminasi.
"Kami (juri) barusan bicara, dan kita sepakat bahwa apapun hasilnya tentu pasti tidak lepas dari kontroversi. kami berlima bulat untuk tidak menggunakan hak veto kita," kata Ari Lasso mewakili para juri, Senin (19/3/2018).