Sukses

Chelsea Islan - Daffa Wardhana Merasa Saling Melengkapi

Chelsea Islan sepertinya ingin semua orang tahu kebahagiaannya bersama Daffa Wardhana.

Liputan6.com, Jakarta - Chelsea Islan sepertinya ingin semua orang tahu kebahagiaannya. Bintang film Rudy Habibie itu semakin sering memperlihatkan kemesraannya dengan Daffa Wardhana yang tak lain adalah putra Marini Zumarnis.

Padahal sebelumnya Chelsea Islan terbilang cukup tertutup soal kehidupan pribadinya. Bahkan hubungannya dengan Bastian Steel pun baru terungkap setelah keduanya putus.

Meski menjalani hubungan jarak jauh, Daffa Wardhana dan Chelsea Islan mampu melengkapi satu sama lain. Seperti diketahui, saat ini Daffa tengah menempuh pendidikan di Australia.

"Saling melengkapi kekurangan satu sama lain #seeyousoon," ungkap Daffa Wardhana dengan mengunggah foto dirinya bersama Chelsea Islan di Instagram pribadinya, Rabu (4/4/2018).

 

Simak juga video menarik berikut ini:

2 dari 4 halaman

Terima Apa Adanya

Chelsea Islan tampaknya telah menemukan sosok pasangan yang tepat dalam diri Daffa. Lelaki yang mampu menerima dirinya apa adanya.

"Bersama dengan seseorang yang selalu menerimamu apa adanya. Kenangan bersamamu selalu aku harapkan. Untuk memiliki momen seperti ini," kata Chelsea Islan di Instagramnya.

 

3 dari 4 halaman

Lengket dengan Calon Mertua

Chelsea Islan juga telah mahir mencuri hati Marini Zumarnis, ibunda sang kekasih Daffa Wardhana. Terbukti, aktris berusia 22 tahun itu kerap menghabiskan waktu bersama Marini.

"Ya, suka (jalan bareng). Paling makan. Daffa kan sukanya makan, hobinya makan dia," kata Marini Zumarnis belum lama ini.

 

4 dari 4 halaman

Harus Dekat

Menurut Marini Zumarnis, dirinya memang harus dekat dengan kekasih putranya sendiri. Terlebih, pergaulan Daffa Wardhana dan Chelsea Islan mungkin saja menyentuh hal-hal yang negatif.

"Siapa pun yang dekat sama anak saya, mau teman mau pacar, saya harus selalu dekat. Biar bagaimanapun, kita sebagai orangtua zaman sekarang harus bisa menjadi orangtua yang baik juga buat anak," ujar Marini Zumarnis.